Open House MCCI; Bekerja Aman di Industri Kimia

CILEGON – PT Mitsubishi Chemical Indonesia (MCCI) menyelenggarakan kegiatan Open House di lokasi pabriknya yang berada di Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon, Jumat (29/3/2019).

Acara ini dihadiri oleh Manajemen MCCI, perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Cilegon, Camat Grogol, Kapolsek Pulomerak, perwakilan Koramil Pulomerak, perwakilan Kelurahan Gerem bersama perangkatnya dan Ketua Karang Taruna Tunas Mekar Kelurahan Gerem. Serta dihadiri juga oleh Ketua dan Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cilegon, Guru MAN 2 Cilegon bersama 25 orang siswanya, serta Guru MTs Negeri 3 Cilegon bersama 25 siswanya.

Sebagai Responsible Company, MCCI berupaya menjalin hubungan dan komunikasi yang baik antara perusahaan dengan pemerintah dan masyarakat sekitar. Hal ini merupakan perwujudan dari Kode Praktek Manajemen Responsible Care (RC Code), khususnya tentang Community Awareness Emergency Response Code.

Tema Open House setiap tahunnya selalu bergantian, sesuai dengan RC Code yang ada. Adapun untuk tahun ini tema adalah ‘Bekerja Aman di Pabrik Kimia’, yaitu bagaimana komitmen MCCI terkait aspek keselamatan, kesehatan dan lingkungan yang diwujudkan dengan memastikan tempat kerja yang aman, sehat dan ramah lingkungan dalam setiap tahapan operasional pabrik. 

“Dengan dilaksanakannya Open House ini, diharapkan Pemerintah dan Masyarakat sekitar dapat lebih mengenal perusahaan kami dan memahami bagaimana industry kimia pada umumnya (dan MCCI pada khususnya) dikelola secara Responsible Care dengan memperhatikan aspek-aspek keselamatan, kesehatan dan lingkungan,” kata Dadang Hendrayana Kusuma sebagai Manager Divisi Planning and Coordination dalam sambutannya.

Kartini dprd serang

Sementara itu, Hudri selaku Camat Grogol mengucapkan terima kasih kepada MCCI yang telah melaksanakan Open House sehingga pemerintah dan masyarakat dapat lebih mengetahui MCCI.

“Saya harap MCCI juga dapat mengundang masyarakat dalam kegiatan yang positif lainnya agar hubungan komunikasi antara perusahaan dengan pemerintah dan masyarakat dapat menjadi lebih baik lagi,” harapnya.

Diketahui, Responsible Care
Responsible Care adalah suatu prakarsa sukarela dari industri kimia, sebagai wujud komitmen kepada masyarakat dalam hal keselamatan, keamanan, kesehatan kerja dan lingkungan, untuk secara bertanggung jawab secara berkelanjutan melakukan perbaikan kinerjanya dalam menjaga keselamatan dan kesehatan karyawannya, serta masyarakat dan lingkungan sekitarnya.

Kode Praktek dalam Responsible Care terdiri dari Process Safety Code, Employee Health Safety Code, Pollution Prevention Code, Community Awareness Emergency Response (CAER), Distribution Code, Product Stewardship Code dan Security Code.

MCCI menjadi anggota Responsible Care Indonesia sejak tahun 2000 dan rutin mengikuti verifikasi berkala dari Responsible Care Indonesia. (*/Red)

[socialpoll id=”2521136″]

Polda