Pengangguran Menurun, Disnaker Cilegon Sebut Kerjasama Semua Pihak

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

CILEGON – Pemerintah kota Cilegon dibawah kepemimpinan H. Helldy Agustian berhasil menurunkan angka pengangguran di Kota Cilegon.

Sebelum menjabat angka pengangguran di Kota Cilegon sebesar 12,69% atau 25.976 menjadi 7,25% atau 15.010 jiwa.

Diketahui sebelum Helldy menjabat pengangguran di Kota Cilegon berada di urutan ke 7 Se Propinsi banten dan saat ini berada di urutan ke 4 se Propinsi Banten. Dengan rata rata penurunan angka pengangguran tersebut sebesar 5,44% selama kurun waktu 2,8 Tahun.

Kepala Bidang perencanaan, pelatihan, produktivitas dan penempatan tenaga kerja disnaker Kota Cilegon Hidayatullah, mengatakan bahwa menurut data BPS Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di kota Cilegon setiap tahun terjadi penurunan angka TPT.

Advert

Pada tahun 2020 mencapai 12,69%, lalu pada 2021 menurun menjadi 10,13%, selanjutnya pada 2022 TPT kembali turun menjadi 8,10% dan pada tahun 2023 turun menjadi 7,25%.

“Alhamdulillah, angka pengangguran di kota Cilegon yang dulunya naik, sekarang di bawah kepemimpinan Pak H. Helldy Agustian jadi turun signifikan dari 12.69% menjadi 7,25%, jika dihitung sejak 2020-2023 angka penurunannya Cukup tinggi yakni 5,44%” ucap Dayat.

KPU Cilegon Coblos

Menurut Dayat, penurunan angka pengangguran tersebut, berkat kerjasama dan koordinasi yang baik dengan semua pihak, baik pemerintah, kalangan industri dan Masyarakat.

“Penurunan ini dapat tercapai berkat kerjasama semua pihak, terutama arahan dan bimbingan pak Wali. Beliau sangat konsen dan berkomitmen dalam upaya menurunkan angka pengangguran,” tuturnya.

Hal itu dibenarkan oleh Kepala dinas Tenaga kerja kota Cilegon Panca N Widodo membenarkan bahwa penurunan angka TPT di Kota Cilegon tidak lepas dari Peran Walikota Cilegon dan semua pihak.

“Selama ini kami fokus menjalankan program kegiatan yang mendukung terealisasi nya program prioritas penyerapan 25.000 tenaga kerja. Digulirkannya program pelatihan di BLK, pemagangan di perusahaan, kerjasama dgn Forum HRD, monitoring dan pembinaan perusahaan,” jelasnya.

Sementara itu, Walikota Cilegon H. Helldy Agustian, mengaku bersyukur angka pengangguran di kota Cilegon terus turun.

“Kita semua bersyukur, Alhamdulillah. Kami sampaikan terimakasih kepada pihak industri, masyarakat dan terutama OPD terkait yang sudah mendukung program kami yaitu 25.000 penyerapan tenaga kerja,” tuturnya.

Ke depan pihaknya akan terus berupaya secara maksimal untuk menjalankan berbagai program pembangunan demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Cilegon.

“Kami akan terus memberikan yang terbaik buat masyarakat kota Cilegon,” tutupnya. (*/Ika)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien