Pererat Silaturahmi, Peguron Nagamas Akan Gelar Milad ke-14 dan Karnaval Budaya 2023 

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

CILEGON– Peguron Pencak Silat Naga Mas (PPS Naga Mas) bersiap merayakan Milad ke-14 dengan menggelar acara istimewa berjudul “Milad Naga Mas ke-14 dan Karnaval Budaya 2023” yang akan diselenggarakan pada Sabtu-Minggu, 25-26 November 2023, di Lapangan Volly Kapudenok Masjid, yang berada di samping MAN 1 Kota Cilegon.

Ketua Peguron Nagamas, Saifulloh Key, menyatakan bahwa peringatan Milad ke-14 ini bukan hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga momentum untuk mempererat ikatan kebudayaan dan silaturahmi antar anggota serta masyarakat sekitar.

“Milad Naga Mas ke-14 bukan hanya sebagai bentuk peringatan usia peguron, tetapi juga sebagai wadah untuk memperkokoh kebersamaan dan semangat kebudayaan. Kami mengundang seluruh masyarakat Cilegon untuk turut serta dalam perayaan ini,” ujar Saifulloh Key pada Selasa (17/10/2023).

Selain Milad, acara ini juga akan diramaikan oleh “Karnaval Budaya 2023” yang menampilkan berbagai kegiatan menarik, seperti pameran seni, pertunjukan musik patingtung kendang, permainan debus, atraksi kuda lumping, dan berbagai pertunjukan seni budaya lainnya.

Advert

KPU Cilegon Coblos

Ketua Panitia Pelaksana, Sayyid M. Ababil, menjelaskan bahwa karnaval budaya bertujuan untuk mempromosikan kekayaan budaya lokal dan memperkenalkannya kepada generasi muda.

“Kami ingin menciptakan suasana kegembiraan dan kebanggaan akan kekayaan budaya kita. Karnaval ini juga menjadi ajang bagi generasi muda untuk mengenal lebih dekat tradisi-tradisi yang ada di Cilegon,” ungkap Sayyid M. Ababil.

Diketahui, Peguron Nagamas telah berkiprah dalam kebudayaan tradisi pencak silat sejak tahun 2009, dan telah melahirkan puluhan pendekar dan insan berkebudayaan.

Dengan 80 anggota yang konsisten berlatih, Peguron Nagamas terus berkontribusi dalam berbagai kegiatan kebudayaan di Cilegon, termasuk kejuaraan pencak silat tradisional dan pentas di berbagai festival.

Semangat Peguron Nagamas tidak hanya terbatas pada pencak silat, tetapi juga melibatkan diri dalam kegiatan musik ubrug cilegon millenial dan berbagai kolaborasi lintas organisasi.

“Dengan mengusung tema “Milad Naga Mas ke-14 Dan Karnaval Budaya 2023,” Peguron Nagamas berharap dapat menginspirasi dan meriahkan kehidupan kebudayaan masyarakat Cilegon. Acara ini juga diharapkan menjadi momentum positif untuk memperkuat nilai-nilai kebersamaan, kecintaan pada budaya lokal, dan semangat berkarya di tengah-tengah masyarakat,” ucap Said berharap. (*/Hery)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien