Persic Cilegon Terima Penghargaan di HUT ke-26, Fokus Kejar Promosi ke Liga 3
CILEGON – Dalam rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 Kota Cilegon, Persic Cilegon menerima piagam penghargaan dari Pemerintah Kota atas keberhasilannya menjadi juara Liga 4 Zona Banten dan memastikan langkah ke babak 32 besar Liga 4 Nasional.
Penghargaan ini diserahkan dalam acara Riung Mungpulung yang digelar di Alun-alun Kota Cilegon, Minggu (27/4/2025).
Manajer Persic Cilegon, Kombes Pol Sigit Haryono, menyatakan bahwa prestasi ini merupakan buah dari kerja sama yang solid antara manajemen, pelatih, pemain, hingga seluruh pendukung tim.
Menurutnya, dari proses seleksi pemain hingga kesejahteraan tim, semua dirancang dengan satu tujuan yaitu memajukan sepak bola Kota Cilegon.
“Alhamdulillah, semua tahapan berjalan sesuai rencana. Pemain kami rekrut dari berbagai daerah, termasuk wilayah timur Indonesia, semua dengan satu visi, membawa Cilegon bersinar di dunia sepak bola. Target awal kami memang jelas, menjuarai Banten dan tampil di tingkat nasional,” tuturnya.
Kemenangan Persic Cilegon di Liga 4 Banten menjadi sejarah baru setelah sekian lama menanti prestasi di tingkat provinsi.
Ke depan, manajemen berfokus pada pembinaan pemain usia muda, khususnya kategori U-15 dan ke atas, untuk mencetak talenta lokal yang bisa bersaing di level nasional, termasuk ajang PON.
“Prioritas kami adalah mengembangkan potensi lokal. Pemain dari luar hanya akan kami datangkan jika benar-benar diperlukan,” lanjutnya.
Meskipun saat ini masih bermain di Liga 4, Persic Cilegon mendapat dorongan kuat dari Walikota Cilegon untuk menargetkan promosi ke Liga 3 pada musim ini.
“Kami diberi kepercayaan untuk membawa tim ini naik kasta ke Liga 3. Ini tantangan besar, tapi kami optimistis dengan kerja keras dan pembinaan berkelanjutan,” jelas Sigit.
Sosok Kombes Pol Sigit Haryono sendiri bukan pendatang baru di dunia sepak bola nasional.
Ia sebelumnya sukses membawa Persikota Tangerang promosi ke Liga 2, dan kini bertekad mengulangi prestasi tersebut bersama Persic Cilegon.
Menurutnya, kunci utama sukses sebuah tim ada pada kekompakan dan kepercayaan penuh terhadap pelatih.
Dalam waktu dekat, Persic Cilegon akan berlaga di babak 32 besar Liga 4 Nasional yang digelar di Batang, Jawa Tengah.
Di Grup R, mereka akan menghadapi Persibat Batang, Harin UMJ FC, dan Cimahi United.
Laga-laga tersebut akan menjadi ujian penting untuk menguji ketahanan strategi dan mental para pemain. (*/Fachrul)