Plt Walikota Cilegon Ajak Seluruh Stakeholder Bersinergi dalam Pembangunan

BI Banten Belanja Nataru

CILEGON – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Cilegon menggelar acara Pembukaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Tingkat Kota Cilegon tahun 2019 dengan tema ‘Pemerataan Pembangunan Infrastruktur dalam Mendukung Daya Saing Daerah’, yang diselenggarakan di Hotel Grand Mangku Putra Cilegon, Selasa (27/3/2018).

Plt Walikota Cilegon, Edi Ariadi, yang membuka acara tersebut dalam sambutannya menjelaskan, bahwa Musrenbang RKPD Tingkat Kota Cilegon akan jadi rencana kerja tahun 2019 yang berkualitas.

“Acara ini dilakukan dalam rangka mewujudkan pembangunan yang berkualitas yang sudah disusun oleh Pemerintah Kota Cilegon untuk menyepakati pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangkat Mengah Daerah (RPJMD), sehingga semua program dapat selaras dan tersepakati dengan seksama,” jelasnya.

Lebih lanjut, Edi juga mengajak semua pihak untuk mengoptimalisasikan seluruh sumberdaya yang dimiliki oleh Kota Cilegon untuk mencapai tujuan pembangunan.

“Pembangunan merupakan sebuah proses yang direncanakan dalam rangka mencapai kondisi yang lebih baik agar memacu investasi dan infrastruktur untuk pertumbuhan dan pemerataan, optimalisasi yang dilakukan Pemerintah merupakan kunci suksesnya proses pembangunan infrastuktur,” terangnya.

Edi juga berharap besarnya belanja pembangunan mencerminkan banyaknya pembangunan yang harus diselesaikan oleh pemerintah Kota Cilegon.

Pijat Refleksi

“Saya berharap dengan banyaknya belanja pembangunan juga menceminkan banyaknya keberhasilan yang dilakukan Pemerintah, oleh karena itu diperlukan adanya sinergi dari pemangku kepentingan untuk menyelesaikan permasalahan pembangunan daerah, semoga semua pihak yang terkait dalam Musrenbang ini secara moral dapat bertanggung jawab untuk kemajuan Kota Cilegon,” harapnya.

Edi juga mengajak kepada seluruh peserta Musrenbang dapat menghasilkan rumusan rencana pembangunan Kota Cilegon tahun 2019 dengan baik.

“Saya ingin seluruh peserta Musrenbang dapat memberikan aspirasi dan kebutuhan pembangunan daerah yang ideal serta rasional juga bermanfaat dan produktif dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah tahun 2019 dengan semangat bersama membangun Cilegon,” ungkapnya.

Plt Sekretaris Bappeda Kota Cilegon, Achmad Jubaedi / Dok

Sementara itu, Plt Sekretaris Bappeda Kota Cilegon, Achmad Jubaedi, sekaligus sebagai ketua pelaksana dalam sambutannya menjelaskan tujuan diselenggarakannya acara ini sebagai salah satu evaluasi capaian kinerja.

“Permasalahan pembangunan yang berada di Kota Cilegon perlu meningkatkan tata kelola lingkungan hidup dan keserasian tata ruang dalam pembangunan sarana prasarana, untuk itu evaluasi kinerja perlu ditingkatkan dengan usulan program kegiatan hasil Musrenbang agar mempertajam indikator serta target kinerja,” ujarnya.

Hadir pada acara tersebut, Ketua dan para anggota DPRD Kota Cilegon, unsur Forkopimda Kota Cilegon, Sekretaris Daerah Kota Cilegon, Asisten Daerah I, II, dan III Kota Cilegon, Kepala Badan, Kepala Dinas, dan Inspektur Lingkungan Pemerintah Kota Cilegon, Ketua KPU Kota Cilegon, Kepala Kantor Kemenag Kota Cilegon, Ketua KONI Kota Cilegon, Ketua KPU dan Panwaslu Kota Cilegon, Ketua MUI Kota Cilegon, Ketua PMI Kota Cilegon, para pimpinan BUMN, BUMS dan BUMD Se-Kota Cilegon, Pejabat Eselon III dan IV, Camat beserta Lurah se-Kota Cilegon. (*/Adv)

PJ Gubernur Banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien