Polsek Ciwandan Gencar Gelar Vaksinasi Tahap 2 dan Booster Bagi Lansia

Hut bhayangkara

 

CILEGON – Dalam upaya akselerasi percepatan terciptanya kekebalan kelompok di tengah masyarakat, Polsek Ciwandan, Polres Cilegon gencar menggelar vaksinasi bagi lansia.

Pelaksanaan vaksin yang digelar di aula Mapolsek Ciwandan, Jum’at 18 Februari 2022.

Dalam kegiatan tersebut Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon dan Krakatau Posco Family Assosiation (KPFA) turut bersinergi dengan memberikan bantuan sembako bagi masyarakat yang melaksanakan vaksinasi.

Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, diwakili oleh Kapolsek Ciwandan Kompol Rifki Seftirian Yusuf mengatakan, dalam vaksinasi kali ini sasaran utamanya adalah masyarakat lanjut usia (Lansia).

“Kegiatan Vaksinasi ini adalah sebagai upaya akselerasi percepatan terciptanya Herd Immunity/kekebalan kelompok di tengah masyarakat dan menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat COVID-19, mengurangi transmisi/penularan COVID-19, melindungi dan memperkuat sistem kesehatan secara menyeluruh,” ungkap Rifki.

“Polsek Ciwandan Polres Cilegon bersama instansi terkait terus berupaya secara continue untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di didaerah hukum Polsek Ciwandan baik itu kecamatan citangkil dan kecamatan Ciwandan dengan target 100% masyarakat sudah tervaksin,” tambahnya.

Loading...

Ia juga mengimbau kepada seluruh warga masyarakat,agar memanfaatkan kesempatan ini untuk mengikuti kegiatan vaksinasi tersebut, sebagai upaya bersama dalam mencegah penyebaran dan penanganan virus covid-19, khususnya di daerah hukum Polsek Ciwandan.

Sementara itu di tempat yang sama Asnaria B Hutabarat Kepala Seksi Teknologi Informasi Keimigrasian pada Kantor Imigrasi Kelas II TPI Cilegon menyambut baik dengan tereselenggaranya vaksinasi yang dilakukan pihak Polsek Ciwandan dan ia berharap sinergi ini terus berlanjut demi kemaslahatan warga Ciwandan.

Asnaria menjelaskan, jika mekanisme pertahanan tubuh(antibodi) yang terbentuk setelah dosis 1 dan 2 jumlahnya akan menurun setelah enam bulan.

“Vaksin Booster ini akan meningkatkan antibodi terhadap paparan virus Covid – 19,” jelasnya.

Namun meski demikian lanjutnya kita jangan terlena dan tetap menjaga prokes walaupun kita sudah di vaksin.

DPRD Pandeglang

Asnaria menambahkan apabila sudah mendapat vaksin booster maka risiko untuk terpapar Covid-19 makin rendah. Secara tidak langsung kita membantu mengakhiri pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung sekitar dua tahun.

“Sasaran utama kami adalah lansia diatas 50 tahun dan komorbid yang memang memiliki imunitas lebih rendah daripada yang lain,” jelasnya. (*/Red)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien