Tokoh Senior Partai Golkar Inisiasi Dukung Isro-Uyun di Pilkada Cilegon

CILEGON – Haji Fakih Usman, salah satu tokoh senior Partai Golkar, menginisiasi pertemuan penting bersama sejumlah tokoh senior Partai Golkar Kota Cilegon.
Pertemuan yang berlangsung pada Selasa, 24 September 2024, di kediaman Haji Fakih, bertujuan untuk mendukung pemenangan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Walikota, Isro Miraj dan Nurrotul Uyun, pada Pilkada Kota Cilegon.
Dalam pertemuan tersebut, hadir sejumlah tokoh berpengaruh seperti Zainnal Arifin, yang lebih dikenal sebagai Jaro Iping (mantan Kepala Desa Taman Baru Citangkil), H. Subhi (mantan Ketua Badan Anggaran DPRD Kota Cilegon), H. Sarif Husain (mantan Kepala Desa Kali Timbang), Abassyukur (mantan Kepala Desa Pabean), dan H. Sabihis (mantan anggota DPRD Cilegon dari Partai Berkarya).
H. Fakih Usman menyatakan bahwa pasangan Isro Miraj adalah kader potensial yang seharusnya mendapatkan dukungan dari Partai Golkar dalam kontestasi Pilkada Cilegon.
Menurutnya, Isro telah memiliki peran besar dalam memperkuat Partai Golkar di kota tersebut.
“Karena kedekatan kami sebagai sesama kader Golkar, meskipun Isro tidak diusung resmi oleh Golkar, kami akan mendukung penuh untuk memenangkan pasangan Isro-Uyun di Pilkada Cilegon,” ujar H. Fakih, mantan Ketua DPRD Kota Cilegon.
Ia menambahkan bahwa Isro dan Uyun memiliki pengalaman politik yang kuat, di mana keduanya pernah menjabat sebagai Ketua dan Wakil Ketua DPRD Cilegon.
Pengalaman 10 tahun di legislatif ini, menurut H. Fakih, menjadikan pasangan tersebut layak memimpin di eksekutif.
“Secara konstituen, kami para senior di Partai Golkar akan bergerak aktif untuk mendukung kemenangan Isro-Uyun di Pilkada Cilegon,” tegasnya.
Dukungan ini disambut baik oleh Dewan Pengarah Tim Pemenangan Isro-Uyun, H. Sutisna Abbas.
Ia mengapresiasi inisiatif H. Fakih Usman dalam mengumpulkan para tokoh senior Golkar untuk mendukung pasangan tersebut.
“Ini adalah energi baru untuk tim pemenangan Isro-Uyun. Dukungan dari para senior Partai Golkar menjadi bukti bahwa Isro Miraj adalah kader potensial yang layak didukung dan menjadi Wali Kota Cilegon,” ujar H. Sutisna Abbas. (*/Ika)