Dapat Bantuan Ambulance dari PT Indonesia Power, LAZ Harfa Banten Siap Jangkau Pelosok

Lazisku

SERANG – Menerima bantuan mobil operasional, LAZ Harfa (Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa) Provinsi Banten diharapkan dapat menebar kebermanfaatan secara lebih luas, dan bisa menjangkau hingga ke daerah-daerah yang jauh dari perkotaan.

Diketahui, kendaraan operasional yang diberikan berupa satu unit mobil ambulance yang diberikan oleh Lembaga Amil Zakat (LAZ) An-Nur dari PT Indonesia Power Kantor Pusat, PLTU Banten 1 Suralaya dan PT. Indonesia Power untuk LAZ Harfa Banten, Sabtu (6/2/2021) bertempat di Klinik Harfa Medika, Kota Serang, Banten.

Ks

Direktur Utama LAZ Harfa (Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa) Banten, Indah Prihanande mengatakan, bahwa bantuan yang diberikan sangat berharga dalam mendukung pergerakan LAZ Harfa untuk menolong sesama dalam kondisi yang darurat. Selain itu menurutnya, ambulance tersebut juga bisa membantu mobilitas LAZ Harfa dalam menjalankan setiap programnya hingga ke pelosok desa.

dprd pdg

“Bantuan ini akan menambah kendaraan operasional kita dalam membantu sesama. Karena masih banyak melihat orang sakit ditandu hingga ibu hamil melahirkan di jalan. Mobil ini membawa harapan besar kami agar bisa lebih banyak membantu masyarakat yang membutuhkan saat kondisi genting”, ungkap Indah.

Sementara itu, Koordinator Pemberdayaan LAZ An Nur PT Indonesia Power, Didid Bawono Laksono menyampaikan, jika pemberian bantuan operasional ambulance ke LAZ Harfa Banten, sebagai langkah awal untuk bisa bersama-sama menuntaskan permasalahan sosial di masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk terus Istiqomah dan amanah menyalurkan dana zakat yang dihimpun dari semua karyawan yang ada di PT Indonesia Power,” kata Didid.

Ia pun berharap, ke depan agar kolaborasi kebaikan antara pihaknya dengan LAZ Harfa Banten dapat terus berjalan dengan lebih banyak program lain kedepannya. (*/YS)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien