Dapat Nilai Integritas Tinggi dari KPK, Mendes Yandri Diapresiasi Laras Banten
SERANG-Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mendapatkan nilai hasil survei integritas (SPI) dari KPK sebesar 78,76.
Nilai ini masuk kategori dengan hasil terjaga dan nomor 1 dalam hal kepatuhan pelayanan publik secara akuntabel dan transparan.
Atas capaian tersebut, Sekjen Lembaga Rakyat Semesta (LARAS) Banten, Asep mengapresiasi Mendes Yandri.
Asep menilai positif atas kinerja Politisi PAN itu yang mendapat rapor baik dalam evaluasi kinerja 120 hari pertama.
Menurut Asep, Yandri Susanto memiliki komitmen yang tinggi untuk membangun bangsa dari desa. Indikasinya, Yandri berhasil membangun gebrakan awal dengan memulai kinerja yang sesuai dengan arahan Astacita Presiden Prabowo Subianto, yakni harus melakukan swasembada pangan pertanian dan makan bergizi gratis (MBG).
Dalam program kerjanya, kata dia, Yandri mengajak semua elemen untuk membangun bangsa dan negara berawal dari desa, yang dimana desa memiliki potensi besar berupa sumber daya alam yang kaya.
“Mendes Yandri Susanto berhasil mengajak semua pihak untuk bersama-sama kolaborasi, dan itu sudah dilaksanakan sangat baik dengan berbagai kementerian, juga dengan berbagai organisasi masyarakat dan media pers,” ujarnya, Sabtu (8/3/2025).
Selain itu, Yandri berhasil membuat gerakan pemuda desa menggandeng influencer dan artis ternama, seperti Raffi Ahmad.
“Pembangunan harus di mulai dari akar rumput desa untuk membangun SDM. Indonesia emas yang unggul secara IMTAK dan IPTEK pada tahun 2045. Dan juga mengembangkan SDA untuk kesejahteraan rakyat seluruh Indonesia. Semoga terwujud,” tukasnya. (*/Ajo)