Dindikbud Banten Perpanjang Libur Sekolah 

BPRS CM tabungan

 

SERANG – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten Tabrani menyebut, libur sekolah di Banten diperpanjang.

Masuk sekolah usai cuti bersama libur Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah yang semula akan dimulai pada Senin, 9 Mei 2022 mendatang diundur hingga 12 Mei 2022.

Loading...

“Untuk lebih melindungi masyarakat dari arus balik, agar mengurangi kepadatan,” kata Tabrani kepada wartawan, pada Rabu, 4 Mei 2022.

Diundurnya masuk sekolah kata dia, merupakan kebijakan pemerintah pusat yang ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah.

Kebijakan itu pun menurutnya, sudah disampaikan ke sekolah-sekolah melalu pesan berantai.

“Ini arahan dari pemerintah pusat untuk kemaslahatan masyarakat, ini situasi yang harus direspon dan resiko yang harus dimitigasi, sampaikan bahwa langkah ini langkah pemerintah melindungi rakyatnya,” tuturnya. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien