Ikut Apel Renungan Suci, Pj Gubernur Banten: Penghormatan Kita kepada Pahlawan

BPRS CM tabungan

SERANG – Pj Gubernur Banten, Al Muktabar melaksanakan apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78.

Apel dilaksanakan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ciceri, Kota Serang, pada Rabu, (16/8/2023) malam. Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna bertindak sebagai Inspektur Upacara Renungan Suci tersebut.

“Tadi kita dipimpin oleh Pak Danrem. Ini tentu satu hal penghormatan kita kepada arwah para pahlawan,” kata Pj Gubernur Banten Al Muktabar usai Apel Renungan Suci.

Dalam kesempatan tersebut, Al berpesan kepada generasi muda agar dapat memaknai perjuangan para pahlawan yang telah dulu meninggalkan.

Loading...

“Generasi muda kita berharap punya pemahaman yang kuat dengan semangat juang itu. Melanjutkan estapet kepemimpinan, dan dapat meningkatkan SDM, karena tantangannya berbeda dengan zaman dulu,” katanya.

Hal serupa disampaikan Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna. Menurutnya, generasi muda mesti siap melanjutkan perjuangan-perjuangan yang telah dilakukan para pahlawan.

“Kita harus siap melanjutkan estapet pembangunan yang sudah dirintis para pendahulu,” katanya.

Ia juga berpesan kepada generasi muda agar dapat menghargai jasa-jasa para pahlawan. Sebab kata dia, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai para pahlawannya.

Seperti diketahui, upacara tersebut kerap dilaksanakan setiap tahun pada malam menjelang hari kemerdekaan Indonesia. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien