Ikuti Kompetisi Chef se-Asia, The Royale Krakatau Hotel Sabet 4 Medali

Lazisku

CILEGON– Manajemen The Royale Krakatau Hotel memberikan apresiasi kepada para chef yang meraih prestasi pada event 12th Indonesia Salon Culinaire-Cooking Competition 2019 yang diselenggarakan di JIEXPO Kemayoran, di Crrysoberil Lounge, Senin (29/7/2019).

Dalam kompetisi yang dilaksanakan dari tanggal 24-27 Juli 2019 itu, The Royale yang aktif berpartisipasi sejak tahun 2007 mengirimkan tiaaam terbaik di 4 kategori kelas.

Seperti Chef Triyono yang hadir dalam kelas Indonesian Tumpeng, mengangkat tema Banten Bangkit karena terinspirasi ingin kembali mengangkat Banten pasca tragedi tsunami. Masakan khas Banten seperti Rabeg, Sate Bebek, Sate Bandeng yang dibuat Chef Triyono meraih Bronze Medal dengan skor 75,75.

Ks

“Kita membuat kuliner khas Banten yang khas dan sangat disukai, saya membawa tema Banten Bangkit yang kami harapkan mengangkat kuliner dan pariwisata kita hingga tingkat internasional, prestasi ini tak lepas dari dukungan pihak manajemen,” ujar Triyono kepada awak media di sela menerima award dan apresiasi.

Hotel Executive Manajer, Elok Sofa R mengaku bangga dengan kembali diraihnya prestasi yang bukan hanya mengangkat nama baik Hotel The Royale, tapi juga nama daerah Banten khususnya Kota Cilegon.

“Kita dari manajemen men-support penuh mulai dari persiapan, kita memahami beban mempertahankan gelar silver, dengan capaian prestasi ini kita tentunya memberikan apresiasi dan award karena mereka telah berprestasi di kancah internasional. Kita mengetahui capeknya mereka dalam mengikuti kompetisi dari menunggu di belakang layar hingga menunggu juri,” terangnya.

dprd pdg

Sementara itu, GM Commersial dan Property The Royale Krakatau, Mila Wulasari berharap prestasi yang diraih bisa terus dipertahankan dan bisa menjadi pemacu manejemen hotel dalam memberikan layanan dan produk di hotel bintang empat tersebut.

“Dengan peserta dari Jepang, Korea ya se-Asia, prestasi kita mengangkat Banten yang diwakili oleh The Royale Krakatau. Awal kita ikut lomba masak hotel-hotel di mulai 2007 Gold Medal tingkat Indonesia, 12 tahun kita kerja keras dan ketekunan, alhamdulillah prestasi ini sangat bermanfaat bagi kami harus dijaga, kita tunjukkan The Royale The best juga dalam layanan dan produk,” harapnya.

Diketahui pada 3 kelas lainnya, tim dari hotel The Royale pada kelas Lesehan Nusantara yang menurunkan Chef Irwan Maulana dan Tri Handoko yang menyajikan masakan Urap Rumput Laut, Nasi Bakar Solempat, Buroq Kulit Tangkil Udang, Rabeg Kambing, Sate Kambing dan sebagainya, meraih Gold Medal dengan skor 94,50.

Pada kelas Course Set Dinner Menu Fine Dinning, Chef Rudy Handoko yang menyajikan menu Bisque Soup, Ctispy Skin, Duckcon Fit With Beetroot Gel, Salmon dan sebagainya, memperoleh nilai tertinggi 62,75 dengan meraih Diploma Medal.

Sedangkan pada kelas Artistic Display dan Practical kelas Ice Carving, Chef Rohim yang membuat tema Kuda Laut memperoleh Bronze Medal dengan skor 75,0.

Partisipasi The Royale Krakatau setiap tahun di ajang bergengsi Cooking Competition Indonesia Salon Culinaire dengan hasil maksimal, menjadi bukti kompetensi para chef Hotel The Royale Krakatau yang selalu berinnovasi dan mampu membuat menu kreatif di semua Outlet Food and Beverage.

Dengan prestasi yang sudah dicapai ini, akan menjadi tolak ukur eksistensi hotel tersebut dalam bisnis hospitality khususnya pada sektor Food Production and Food Beverage. Seperti New Look Of Chrysoberil Lounge dengan point view terbarunya, yang bisa menangkan pasar kaum mileneal yang menyukai spot instragramable, dengan menu-menu yang sesuai budget dan trend kukiner kekinian. (*/Ilung)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien