Jelang Lengser, Mahasiswa Sebut WH-Andika Gagal Pimpin Banten
SERANG – Sejumlah mahasiswa yang mengatasnamakan GMNI dan KMS 30 menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor Gubernur Banten, Kota Serang, pada Kamis, (31/3/2022).
Dalam aksinya mereka menyebut, Wahidin Halim (WH)-Andika Hazrumy sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur telah gagal memimpin Banten selama hampir 5 tahun.
“Terbukti hingga hari ini masyarakat masih saja diselimuti angka pengangguran,” kata Ketua DPC GMNI Serang, Muhammad Nur Lathif dalam keterangannya.
Dia menegaskan, berdasarkan data statistik, angka pengangguran di Banten masih tinggi.
“Bahkan sampai-sampai Banten menduduki posisi ketiga secara nasional sebagai provinsi penyumbang pengangguran terbanyak,” tambahnya.
Tak hanya itu kata dia, di Banten juga masih ada anak yang putus sekolah. Sehingga berimbas pada angka kemiskinan.
Pemerintah Provinsi Banten juga dinilai belum maksimal memberikan kesejahteraan bagi para Petani.
“Banten yang hari ini merupakan salah satu lumbung padi secara nasional, akan tetapi Pemprov hari ini belum mampu mensejahterakan petani,” ujarnya.
Selanjutnya Mahasiswa UIN Banten itu juga menyebut, bahwa Provinsi Banten sedang tidak baik baik saja.
Terutama kata dia, kaitannya dengan banyaknya kasus-kasus korupsi yang terjadi di lingkungan Pemerintahan Provinsi Banten.
Seperti diketahui, masa jabatan Wahidin Halim dan Andika Hazrumy sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Banten akan berakhir pada tanggal 12 Mei 2022 mendatang. (*/Faqih)