Jika Airin Tak Direkom NasDem: Gapapa Udah Biasa

DPRD Pandeglang Adhyaksa

SERANG – Bakal calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany bicara soal kemungkinan bila tidak direkomendasi Partai NasDem di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten 2024 mendatang.

Hal itu dikatakan mantan Walikota Tangsel itu usai mengikuti agenda pemaparan visi-misi bakal calon Gubernur Banten yang digelar DPW NasDem Banten, di salah satu Hotel yang ada di Kota Serang, pada Selasa, (14/5/2024).

“Gapapa udah biasa,” singkat Airin kepada wartawan.

Rekomendasi DPP Partai NasDem untuk bakal calon Gubernur Banten diketahui akan keluar pada Rabu, (15/5/2024) besok.

Airin sendiri kini tengah fokus mengikuti penjaringan bakal calon Gubernur Banten.

“Saya masih fokus dulu, penjaringan juga banyak, Demokrat kan mau ada pembukaan, terus PPP mau ada pembukaan, saya ikuti semuanya, yang pasti temen-temen mesti paham, bukan koalisi besar tapi koalisi mengajak untuk bersama-sama,” katanya.

Ia menyadari, dari semua yang didatangi kata dia, tidak menjamin semua partai politik akan memberikan rekomendasi kepadanya.

“Bisa jadi semua, bisa jadi enggak,” ucapnya.

Meski begitu ia bersyukur masih ada orang-orang yang setia mendukung dan bersedia untuk bersama-sama denganya di Pilgub Banten 2024.

“Alhamdulillah makasih ada yang mau gabung,” katanya. (*/Faqih)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien