Kapasitas Tempat Tidur Isolasi di Banten Tersisa Kurang dari 8 Persen
SERANG – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten melaporkan, tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) untuk pasien Covid-19 di Banten mencapai 92,40 persen.
Kepala Dinkes Provinsi Banten, Ati Pramudji Hastuti mengatakan, kebutuhan tempat tidur isolasi di rumah sakit yang tersebar di delapan kabupaten/kota se-Banten terus meningkat, sejalan dengan bertambahnya jumlah kasus Covid-19
Data terbaru, kapasitas tempat tidur isolasi di Banten kurang dari 8 persen atau keterisiannya sudah mencapai 92,40 persen.
“Kapasitas TT (tempat tidur) 4186. Telah terpakai 3868, (dan) tersedia 318,” kata Ati kepada wartawan, Jumat, (8/7/2021).
Untuk BOR intensive care unit (ICU) kata Jubir Satgas Covid-19 Provinsi Banten ini, penggunaanya sudah mencapai 93,92 persen dari kapasitas 411 unit. Rincianya telah terpakai sebanyak 386 unit dan yang tersisa 25 unit.
Sementara untuk rumah singgah, BOR mencapai 94,03 persen dari kapasitas 906 unit. Rincianya Terpakai 852 unit, dan yang tersedia 54 unit.
Perlu diketahui, jumlah terpapar Covid-19 di Provinsi Banten mencapai 67.224 kasus, dengan rincian 9.188 masih dirawat, 56.300 sembuh dan 1.736 pasien dinyatakan meninggal dunia. (*/Faqih)

