Kemenangan KIM di Pilkada Banten Murni Kehendak Rakyat, Yandri Susanto: Tidak Ada Anomali

 

SERANG – Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Republik Indonesia, Yandri Susanto, menepis tudingan adanya anomali dalam Pilkada Serentak 2024 di Banten.

Menurutnya, kemenangan pasangan yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) sepenuhnya merupakan hasil dari kehendak rakyat.

“Gak ada anomali, itu kehendak rakyat. Jangan mencederai suara rakyat dengan kata-kata yang tidak bertanggung jawab,” tegas Yandri saat diwawancarai usai menghadiri Resepsi Milad Muhammadiyah ke-112 di Gedung Dakwah Muhammadiyah Banten, Kota Serang, Minggu (1/12/2024).

Pernyataan ini muncul di tengah tudingan politik uang dan penggunaan kekuasaan institusi tertentu dalam mendukung kemenangan Paslon yang diusung KIM di sejumlah Pilkada di Banten.

Namun, Yandri menilai klaim tersebut tidak berdasar dan justru dapat merusak integritas proses demokrasi yang berjalan dengan baik di Banten.

Sebagaimana diketahui juga, pada Pilkada Serentak 2024, dominasi Dinasti Ratu Atut Chosiyah yang telah lama mewarnai politik Banten akhirnya runtuh.

Mayoritas anggota keluarga Atut dan koleganya di Partai Golkar yang mencalonkan diri dalam pemilihan kali ini mengalami kekalahan telak.

Airin Rachmi Diany, adik ipar Atut, hanya meraih 42,28 persen suara versi quick count dalam Pilgub Banten, kalah dari pasangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah.

Kemenangan pasangan Ratu Zakiyah-Najib Hamas di Pilbup Serang yang diusung KIM menjadi salah satu sorotan utama. Zakiyah, istri Yandri Susanto, berhasil mengungguli Andika Hazrumy, putera sulung Ratu Atut, dengan selisih suara signifikan.

Yandri menegaskan, keberhasilan ini adalah cerminan kepercayaan masyarakat terhadap visi perubahan yang ditawarkan KIM.

“Alhamdulillah, rakyat menyambut koalisi itu dengan cara memilih dan memenangkan pasangan yang kami usung,” pungkasnya.

Acara Milad Muhammadiyah di Kota Serang tersebut juga dihadiri oleh tokoh-tokoh nasional lainnya, termasuk Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti yang juga selaku Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah. (*/Hery)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien