Ketua Komisi V Ajak Masyarakat Cintai Bank Banten

BPRS CM tabungan

SERANG – Ketua Komisi V DPRD Provinsi Banten, Yeremia Mendrofa mengajak masyarakat mencintai Bank Banten. Hal itu ia katakan saat menjadi narasumber dalam diskusi Kamisan yang digelar Pokja Wartawan Harian dan Elektronik Provinsi Banten, Kota Serang, pada Kamis, (2/5/2024).

Ajakan itu kata Politisi PDIP ini bukan tanpa alasan. Ia mengungkap ada perbedaan Bank Banten dulu dan sekarang.

“Sekarang Bank Banten udah untung, Bank Banten sekarang anak kandung Pemprov (BUMD), sisi manajemen sekarang adalah orang-orangnya berpengalaman dan profesional di bidangnya,” ungkapnya.

Yeremia berharap seluruh masyarakat Banten dapat berkontribusi besar dalam menghidupkan ekosistem keuangan di Provinsi Banten.

“Siapa yang membesarkan Bank Banten adalah kita semua. Kalau kita mencintai Banten, kita harus mencintai Bank Banten,” katanya.

Sebelumnya, Direktur Utama Bank Banten, Muhammad Busthami mengatakan, kinerja perekonomian nasional dan regional sepanjang tahun 2023 relatif tangguh di tengah disrupsi lingkungan global sepanjang tahun 2023, baik dari sisi rantai pasok, bencana alam, volatilitas sektor keuangan serta fragmentasi geo-ekonomi.

“Bank Banten sebagai BUMD milik Pemprov Banten didukung seluruh Banteners, putra/putri terbaik Banten, mampu mencatatkan sejarah dengan menorehkan laba bersih tahun buku 2023 sebesar Rp26,59 miliar,” sebutnya.

Sepanjang tahun 2023 lanjutnya, Bank Banten menyalurkan kredit sebesar Rp3,70 triliun atau naik tipis 0,05% (YoY), Dana Pihak Ketiga (DPK) yang dihimpun sebesar Rp3,73 triliun atau turun 10,25% (YoY).

Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) berada di level 95,15% berkurang signifikan dari tahun sebelumnya sebesar 155,94%. DPK yang dikelola sepanjang tahun 2023 mampu mencatatkan Loan to Deposit Ratio (LDR) di level yang optimum sebesar 98,98% meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 88,87%.

Penyaluran kredit yang disalurkan dengan prinsip kehati-hatian mampu menurunkan rasio Non Performing Loan Net (NPL Net) menjadi sebesar 1,09% mengalami perbaikan dari tahun sebelumnya sebesar 1,39%.

Busthami menyampaikan, pencapaian Bank Banten hari ini akan menjadi penambah motivasi bagi seluruh masyarakat untuk terus memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Bank Banten.

“Ke depannya Bank Banten akan meningkatkan kualitas layanan nasabah dengan melakukan transformasi digital, memperkuat kolaborasi bersama Pemerintah Daerah dengan segera merealisasikan bergabungnya Pemda Kabupaten/Kota terkait pengelolaan RKUD,” terangnya.

Bank Banten mengaku berkomitmen untuk memberikan layanan perbankan terbaik, yang selalu berorientasi kepada kepuasan nasabah dan meningkatkan nilai manfaat secara berkesinambungan bagi semua pemangku kepentingan, selaras dengan tagline “Bank Banten, Mitra Terpercaya, Sejahtera Bersama”. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien