Mengejutkan! Desmond Urutan Pertama di Polling Pilgub Banten

Sankyu

SERANG – Sebuah polling tentang kecocokan di antara bakal calon Gubernur Banten mendatang menujukkan Desmond Junaidi Mahesa menempati urutan pertama. Namanya muncul sejak lima hari yang lalu di pollingkita.com.

Polling itu dibuat pada Kamis, 27 Mei 2021 pukul 22:12 WIB dengan judul “Diantara Bakal Calon Gubernur yang Ada, Manakah yang Cocok Menurut Pilihan Anda”. Dalam polling itu juga muncul nama-nama seperti, Wahidin Halim, Andika Hazrumy, Dimyati Natakususma, Rano Karno dan Iti Octavia.

Hasil polling itu memperlihatkan, nama Desmond meraih 45,1% dengan 763 suara, disusul Andika Hazrumy 22,5% dengan 381 suara, kemudian Wahidin Halim 18,5% dengan 313 suara, selanjutnya Iti Octavia 6,8% dengan 115 suara, Rano Karno 3,7% dengan 62 suara, dan terkahir ada Dimyati Natakusuma 3,4% dengan 58 suara. Total sementara 1692 suara di pukul 21:04 pada Senin (31/5/2021).

Saat dikonfirmasi, Desmond mengakui tak mengetahui siapa yang membuat poling tersebut. Meski begitu, Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Banten ini mengucapkan terimakasih kepada warga Banten atas pilihannya dalam menilai kecocokan calon Gubernur Banten yang mendatang.

Sekda ramadhan

Menurut pimpinan Komisi III DPR RI itu, yang paling terpenting adalah menjadi pemimpin yang diharapkan masyarakat Banten, dan yang bisa membawa perubahan serta dapat membangun Provinsi Banten ke arah yang lebih baik.

Sementara itu, pengamat politik sekaligus pemerhati kebijakan publik, Uday Suhada menyebut jika skema polling itu bukan media representasi dari pada suara rakyat Banten yang sesungguhnya. Untuk itu ia menyarankan agar melalui survei yang benar.

“Kalau mau, survei saja yang serius. Apalagi mereka yang menjadi respondennya hanya sepersekian persen saja. Satu persen pun tidak (dari masyarakat Banten). Jadi, margin error nya juga tidak terukur. Untuk menguji validitas nya juga tidak terukur. Jadi jauh dari kata ilmiah. Kalau sekedar untuk main-main di medsos sih gak masalah,” terangnya.

Untuk diketahui, akhir masa jabatan (AMJ) Wahidin Halim dan Andika Hazrumy sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Banten tinggal menyisakan kurang dari satu tahun. Di mana tugas mereka akan berkahir pada 12 Mei 2022 mendatang. (*/Faqih)

Honda