Pantauan Arus Mudik di Ruas Tol Tangerang-Merak: Mulai Landai, Astra Tol Lakukan Optimalisasi

TANGERANG – Astra Tol Tangerang-Merak terus memantau pergerakan arus mudik di ruas tol Tangerang-Merak.
Berdasarkan data yang dihimpun, lalu lintas pada Jumat pagi ini terpantau lebih landai dibandingkan malam sebelumnya.
Menurut Uswatun Hasanah, Spokesperson Astra Tol Tangerang-Merak, sejak H-10 hingga H-4 Lebaran, tercatat sebanyak 1.338.000 kendaraan telah melintas di ruas tol tersebut.
Angka ini menunjukkan peningkatan sebesar 1,1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu serta lebih tinggi 6% dibandingkan dengan lalu lintas harian normal.

“Trafik tertinggi selama periode H-10 hingga H-4 terjadi pada Jumat, 21 Maret 2025, dengan 179.000 kendaraan melintas. Sementara pada 27 Maret 2025, kami mencatat sebanyak 126.000 kendaraan telah melintas, dengan kondisi antrean tidak lebih dari 1 km di belakang gardu transaksi,” ujar Uswatun Hasanah, Jumat (28/3/2025).
Untuk mengurai antrean di gerbang tol, khususnya di Gerbang Tol Cikupa dan Gerbang Tol Merak, Astra Tol telah melakukan berbagai langkah optimalisasi, di antaranya.
“Mengaktifkan seluruh gardu utama, menambah gardu tandem, menempatkan petugas tambahan untuk membantu proses transaksi guna mempercepat pelayanan.” ungkapnya.
Astra Tol Tangerang-Merak terus berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi para pemudik agar perjalanan tetap lancar dan nyaman.
Pemudik juga diimbau untuk memastikan kecukupan saldo uang elektronik sebelum memasuki gerbang tol guna menghindari keterlambatan transaksi. ***
