Viral Ospek Untirta Dikecam Lantaran Jemur Maba hingga Pingsan, Ini Kata Presiden Mahasiswa
SERANG – Masa orientasi pengenalan kampus (ospek) bagi mahasiswa baru (maba) di Universitas Sultan Agung Tirtayasa (Untirta) tahun akademik 2022/2023 mendadak viral di jagad media sosial hingga menjadi trending topic di twitter.
Pasalnya dalam pelaksanaan acara, tersebut panitia diduga menjemur calon mahasiswa baru (Camaba) selama 10 jam tanpa dikasih makan dan minum yang cukup sehingga sejumlah maba disebut mengalami pingsan.
Seperti yang disampaikan pemilik akun @hi_sselduende yang mengaku dirinya sebagai salah seorang mahasiswa baru di Untirta yang mengalami hal tidak mengenakan saat mengikuti technical meeting jelang berlangsung ospek yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Agustus 2022 mendatang.
“Gua salah satu maba untirta dan salah satu maba YANG IKUT DIJEMUR DITENGAH LAPANGAN, asal kalian tau kita dijemur dari jam 12 sampai jam 5 sore dan kita juga dimarah marahin tanpa alasan yang jelas! gua sampe muntah-muntah dan peserta lain udah banyak yang pingsan dari awal,” tulisnya.
Bukan hanya itu, ia pun mengaku mendapat teriakan dari panitia saat sedang memgambil wudhu untuk menjalankan ibadah shalat sehingga membuat jadi tidak fokus dalam beribadah.
“SELAMA KITA AMBIL WUDHU AJA KITA DITERIAKKIN BUAT CEPETAN! bayangin loh kita mau beribadah disuruh cepetan sama panitianya mereka gak ngasih waktu buat ngejalanin ibadah dengan benar dan kalo teriak gitu kedengeran dong sampe dalem masjidnya bikin ga fokus orang solat,” cuitnya.
Hal senada turut disampaikan pemilik akun @aimenasalma. Dalam unggahannya, dia mengecam tindakan panitia yang melarang para mahasiswa baru untuk minum saat harus dijemur di bawah terik sinar matahari saat acara berlangsung.
“JUJUR Untirta parah bgt ospeknya, belum ospek padahal baru TM. Adek gue bilang shalat aja diburu-buruin. Gaboleh minum dari pagi sampe sore, yang bawain minum mentor kelompoknya DAN itupun 1 botol buat ramean. At least mikirlah kalau sekarang masih covid, cacar monyet,” tulisnya.
Salah satu akun Twitter lain @sbmptnfess dalam unggahannya pun mengaku heran masih adanya perpeloncoan di tingkat peruguran tinggi bagi para mahasiswa barunya.
“KIRAIN MAH JAMAN SEKARANG OSPEK PTN! GA BAKAL ADA YG PARAH KEK DULU LAGI,” tulisnya.
“Eh ternyata masih ada aja loh ya yg masih pake cara “begitu” fyi malah ini bukan ospek sih,” tambahnya.
Menanggapi hal itu, Presiden Mahasiswa Untirta, Ryco Hermawan menyampaikan permohonan maafnya kepada para mahasiswa baru dan orang tua mahasiswa atas ketidaknyamanan yang disebabkan dalam pelaksanaan technical meeting tersebut.
Sementara terkait informasi yang beredar adanya penjemuran hingga larangan makan dan minum bagi para mahasiswa baru, diakui Ryco, jika pihaknya sudah meminta para mahasiswa baru untuk membawa bekal masing-masing dan memberikan waktu istirahat sesuai jadwal istirahat selama 2 jam lamanya.
“Dengan ini BEM KBM Untirta menyampaikan permohonan maaf kepada mahasiswa baru, orang tua mahasiswa baru dan masyarakat. Terkait adanya larangan makan, minum, istirahat dan sholat, panitia telah mengimbau peserta untuk sarapan terlebih dahulu sebelum mengikuti kegiatan dan membawa bekal makan dan minum untuk siang hari,” ungkap Ryco, Rabu (10/8/2022).
“Sedangkan untuk sholat, diberikan waktu sesuai dengan jadwal istirahat mulai dari jam 11.00 WIB sampai jam 13.00 WIB diatur secara bergiliran,” imbuhnya.
Ia pun menegaskan, jika pihaknya sudah menyusun SOP hingga melaksanakan TOT (Training of Trainer) bagi panitia yang terlibat dalam acara untuk tidak terjadi kontak fisik dan kekerasan verbal dalam pelaksanaan ospek.
“Presma berkomitmen mensukseskan kegiatan PKKMB dengan menjunjung tinggi kualitas, etika dan nilai-nilai kemanusiaan. Dan jika ada mahasiswa baru yang mengalami kejadian kurang menyenangkan dalam bentuk apapun bisa melapor ke Hotline Humas Untirta di 082298979737 dengan menyertakan identitas diri yang resmi dan jelas,” tandasnya. (*/YS)