Wakil Ketua MPR RI Minta PII Berkontribusi Ketahanan Pangan di Banten
SERANG – Wakil ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Yandri Susanto meminta Persatuan Insinyur Indonesia (PII) untuk berkontribusi dalam ketahanan pangan di Banten.
Hal tersebut disampaikan Yandri usai kegiatan pelantikan pengurus PII Provinsi Banten Periode 2023-2026 di Hotel Ledian, Kota Serang, Sabtu (30/9/2023).
“PII bisa ambil bagian, untuk Indonesia emas 2045 itu ada tiga syarat, kenyang, pintar dan sehat. Nah di tiga bidang ini PII Bisa ikut andil, maka saya minta terutama Banten coba rumuskan, Banten inikan pangannya sudah banyak import,” ucap Yandri kepada Wartawan.
“Kekeringan sudah dimana-mana, kemiskinan sudah dimana-mana, kebodohan masih banyak, itu perlu kita atasi kalau 2045 bonus demografi itu hampir 60% usia produktif, itu perlu diurai dirancang bangun oleh PII,” tambahnya.
Lanjut, Yandri sangat menyayangkan Indonesia saat ini dengan banyaknya import hasil pertanian. Padahal sumber daya alam di Indonesia tidak kurang dari negara lain.
“Faktanya sekarang kita lebih banyak import dari Cina, Thailand, Filipina, kan sama dengan negara kita bahkan lebih besar dari negara kita. Tapi kenapa mereka bisa export beras dan bisa eksport dengan luar biasa,” ucapnya.
“Mungkin kita terlalu santai karena mungkin dulu dianggap tongkat batu jadi tanaman, sehingga kita lengah tidak menyiapkan sedini mungkin infrastruktur, sumber-sumber pangan, itu kan tidak kita siapkan, misal pada saat banjir sumber air sangat melimpah ruah tapi saat kemarau itu airnya ga ada kenapa itu bisa ga ada permasalahan tersebut bisa diurai dari menjadi tantangan menjadi peluang,” pungkasnya. (*/Fachrul)