Webinar TOEFL GenBI Banten Diikuti 100 Peserta

Lazisku

SERANG – Generasi Indonesia Muda Baru (GenBI) Banten adakan webinar Test of English as a Foreign Language (TOEFL), dimana test tersebut menjadi salah satu tolak ukur utama pemahaman akan bahasa Inggris.

Ketua GenBI Banten Sugeng mengatakan, melalui Webinar yang terbuka untuk berbagai macam kalangan, dimana peserta mencapai kurang lebih 100 peserta, baik pekerja atau mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Sebab, test tersebut menjadi jembatan bagi pelajar atau pekerja untuk melanjutkan jenjang studi.

“Bahkan untuk pekerjaan ke negara dengan bahasa Inggris sebagai bahasa utama,” kata Sugeng dalam sambutannya, Sabtu (15/8/2020).

Ks
dprd pdg

Lebih lanjut, ia mengatakan dalam kehidupan pun tidak bisa lepas dari bahasa Inggris, mulai dari menggunakan gadget, menonton televisi dan elektronik lainnya. Namun terkadang bahasa yang digunakan tidak sesuai dengan kaidah-kaidah TOEFL.

“Semoga dengan adanya webinar ini dapat meningkatkan wawasan seputar toefl,” ujar Sugeng.

Adapun tujuan dari webinar yang diadakan GenBI Banten adalah agar peserta dapat mengenal TOEFL dan beragam macam soal TOEFL, dimana serangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan adalah pemaparan terkait TOEFL.

“Serta para peserta mengerjakan prediksi test TOEFL yang sudah disediakan oleh lembaga kursus,” jelasnya. (*/A.Laksono)

Dprs banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien