DKR Cikulur Lebak Gelar Penggalangan Dana Untuk Palestina

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

LEBAK – Dewan Kerja Ranting (DKR) Kecamatan Cikulur turun ke jalan untuk melaksanakan penggalangan dana untuk saudara muslim di Palestina, sekaligus penggalangan dana tersebut bekerjasama dengan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Washilatul Falah Rangkasbitung.

Diketahui dana dari hasil penggalangan dana ini akan DKR salurkan untuk selanjutnya dikelola oleh BEM Washilatul Falah untuk selanjutnya menindaklanjuti bantuan kepada saudara muslim di Palestina.

“Kami melaksanakan penggalangan dana ini sudah dua hari dan terkumpul dana sebesar Rp1.250.000, dan akan disalurkan kepada BEM Washilatul Falah Rangkasbitung, untuk selanjutnya disalurkan kepada lembaga yang mengelola ataupun menerima infaq maupun sodaqoh warga masyarakat Kecamatan Cikulur Kabupaten Lebak pada khususnya,” ujar Yudi ketua DKR Cikulur kepada Faktabanten.co.id, Selasa, (25/05/2021).

Yudi Melanjutkan, demikian halnya bagi warga masyarakat yang masih akan memberikan bantuan kepedulian terhadap saudara kita di Palestina, juga bisa dengan cara yang sama yaitu melalui transfer dana ke nomor rekening BRI 1609-01-005147-53-7 atas nama Rendi Wahyudi atau BCA 1120459798 atas nama Rendi Wahyudi, dan konfirmasi melalui Nomor handphone 08194555405, aksi penggalangan dana ini sampai hari minggu.

PUPR Banten Infografis

“Mari kita bersama-sama bergotong royong membantu saudara kita di Palestina, yang sedang dilanda gempuran zionis Israel. Kami juga sangat mengapresiasi bantuan yang telah kakak, bapak, ataupun ibu dan secara bertahap kami sudah mulai menyalurkannya, mari secara bersama-sama kita menolong sesama,” ujarnya.

Advert

“Semoga dengan dilaksanakannya aksi penggalangan dana ini, dapat memberikan kemanfaatan dan mendapatkan kebarokahan serta dengan apa yang kita semua lakukan dapat membantu saudara-saudara kita yang saat ini sangat membutuhkan pertolongan untuk memulai kehidupannya kembali,” ucap Yudi.

“Tak lupa kami juga akan selalu mengutuk keras tindakan yang tidak manusiawi yang di pertontonkan oleh pihak zionis Israel, serta mengecam tindakan terorisme yang dibuat oleh pihak zionis. Semoga ada segera kemerdekaan untuk Palestina dan Free for Palestine,” terangnya.

“Terakhir saya mau mengeluarkan pepatah sunda, dijinjing teu kabawa, digotong pirakuna yang artinya inilah esensi daripada sebuah aksi gotong royong,” pungkasnya. (* /EzaYF).

DPRD Banten HUT Brimob
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien