KPU Lebak Sosialisasikan Pilkada 2018 dengan Gelaran Acara Jalan Sehat
LEBAK – Dalam rangka penggalangan kesadaran dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar jalan sehat dalam rangka penggalangan gerakan sadar Pilkada Serentak Tahun 2018 yang digelar di seluruh Indonesia.
Kegiatan jalan sehat tersebut merupakan sebuah rangkaian dalam proses tahapan sosialisasi terhadap masyarakat.
Sebanyak 500 orang warga Kabupaten Lebak nampak hadir menyemarakkan jalan sehat yang diselenggarakan KPU Kabupaten Lebak di Alun-alun Rangkasbitung, Minggu (29/10/2017) pagi tadi.
Ketua KPU Lebak Ahmad Saparudin mengatakan, selain di Lebak, jalan sehat ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia sebagai wujud penggalangan gerakan sadar Pemilu, mengingat partisipasi pemilih semakin rendah.
“Semakin ke sini partisipasi pemilih mulai turun, untuk itu perlu adanya gebrakan untuk kembali mendongkrak animo masyarakat terhadap Pemilu,” kata Saparudin.
Menurutnya, jalan sehat ini bertujuan untuk mendongkrak partisipasi pemilih, dan juga dapat menyebarluaskan informasi mengenai Pemilu sehingga masyarakat mampu menggunakan hak-haknya dengan baik pada saatnya nanti.
“Kami berharap bisa melayani kepentingan masyarakat dalam menyalurkan aspirasi politiknya,” ujarnya.
Tahapan Pilkada Kabupaten Lebak sendiri, kata Saparudin, untuk saat ini masuk dalam tahapan rekrutmen personel PPK dimana saat ini telah memasuki proses seleksi wawancara.
“Kita target 1 November sudah selesai dan bisa dilantik,” jelasnya.

Sementara Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, yang turut hadir dalam acara ini berharap, pada saatnya nanti hajat akbar Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lebak tahun 2018 mendatang, bisa antusias diikuti oleh masyarakat.
“Masyarakat harus bisa berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan Pemilu,” katanya.
Iti berharap, jalan sehat ini seharusnya bukan untuk menggalang partisipasi pemilih saja, melainkan perlu juga dilakukan tindakan agar pendidikan politik bisa sampai kepada masyarakat.
“Kita ingin pemilih di Kabupaten Lebak ini cerdas, dan bisa menjaga kondusifitas daerah sesuai dengan tagline KPU Lebak Cerdas Memilih dan Cerdas Memimpin,” pungkas Politisi Partai Demokrat ini.
Sementara untuk rute jalan sehat Kabupaten Lebak ini dimulai dari Museum Multatuli menuju ke Jalan Multatuli, Jalan Sunan Bonang, berlanjut ke Balong Ranca Lentah dan kembali finish di Museum Multatuli. (*/Nana Sofyan)