Meski Panas Terik, Masyarakat dan Peserta Pawai Ta’aruf MTQ Lebak Ke-36 Tetap Antusias

BI Banten Belanja Nataru

LEBAK – Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya, Senin (20/11/17) siang, melepas peserta pawai ta’aruf yang merupakan rangkaian kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Lebak ke- 36 di tahun 2017 ini.

Selain Bupati dan Wakil Bupati Lebak, terlihat hadir Dandim Lebak, Wakapolres Lebak Kompol Predia, Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra Haji Anda, Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP Hasbi Asyidiki Jayabaya, serta para pejabat di lingkungan Kabupaten Lebak.

Lambaian tangan dan pancaran senyum serta gelak tawa bahagia dilepaskan para pejabat yang hadir kepada seluruh peserta pawai. Ini menjadi momen menyenangkan bagi masyarakat dan para peserta pawai saat itu.

Pijat Refleksi

Kafilah Kecamatan Cikulur merupakan yang pertama melewati di tribun utama, dilanjutkan Kecamatan-Kecamatan lainnya dan diakhiri dengan peserta dari tuan rumah Kecamatan Sajira.

Dari pantauan faktabanten.co.id di lapangan, ribuan peserta dari 28 Kecamatan se-Kabupaten Lebak ikut semarakkan pawai dengan menampilkan berbagai kendaraan hias dengan miniatur Masjid, diikuti marching band, barisan camat beserta staf dan kafilah MTQ. Sedangkan Kecamatan Sajira sendiri memeragakan atraksi pencak silat.

Dari berbagai atraksi seni yang disuguhkan oleh masing-masing peserta pawai, menjadikan suasana Pawai Ta’aruf kian bertambah semarak. Walaupun cuacanya sangat panas, antusiasme peserta dan masyarakat untuk menyaksikan pawai tidak surut. Bahkan masyarakat juga mengabadikan acara ini lewat foto serta video untuk dijadikan momen kenang-kenangan.

Lokasi pawai sendiri dimulai dari depan SMP Negeri 1 Sajira menuju samping Puskesmas Kecamatan Sajira.

Usai pawai, malam nanti akan dilaksanakan pembukaaan MTQ ke- 36 yang berlokasi di Alun-alun Kecamatan Sajira, yang direncanakan akan dibuka langsung oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya. (*/Sandi)

PJ Gubernur Banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien