Loading...

Setelah Dilantik, Hasbi Harapkan Keterlibatan Masyarakat Lebak Awasi Kinerja Pemerintah

IP UBP Suralaya HUT Cilegon

 

LEBAK – Bupati Lebak terpilih, Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya, berharap masyarakat ikut aktif mengawasi kinerja pemerintah setelah resmi dilantik untuk bersama-sama mewujudkan visi “Lebak Ruhay.”

“Kami berdua memohon doa kepada seluruh masyarakat Lebak agar daerah kita selalu berada dalam lindungan Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ujar Hasbi, Jumat (24/1/2025).

Jadwal pelantikan Hasbi Jayabaya dan Amir Hamzah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lebak telah dirilis.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, pelantikan akan dilaksanakan pada 6 Februari 2025.

Meski demikian, Hasbi mengaku hingga kini pihaknya belum menerima undangan resmi terkait pelantikan tersebut.

“Undangan belum dikirimkan kepada kami,” ungkapnya.

Hasbi bersyukur atas keputusan Komisi II DPR RI dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang mempercepat pelantikan bagi daerah yang tidak memiliki sengketa hasil Pilkada di Mahkamah Konstitusi (MK).

“Setelah mendengar kesimpulan rapat Komisi II DPR RI bersama Mendagri, kami bersyukur pelantikan bisa dipercepat untuk daerah-daerah yang tidak bersengketa di MK,” ujarnya.

Lebih lanjut, Hasbi menyatakan bahwa ia bersama Amir Hamzah tidak sabar untuk segera bekerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Lebak.

“Karena pasangan Hasbi-Amir ingin segera bekerja demi kemajuan Kabupaten Lebak,” tutupnya. (*/Nandi)

WhatsApp us
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien