WIKA Tambah Fasilitas di Tol Serpan, Siapkan SPKLU dan Posko Mudik untuk Kenyamanan Pemudik
LEBAK– Menjelang arus mudik Lebaran 2025, PT Wijaya Karya (WIKA) meningkatkan fasilitas di Tol Serang-Panimbang (Serpan) guna memberikan kenyamanan lebih bagi para pemudik.
Salah satu fasilitas baru yang disiapkan adalah Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) untuk mendukung pengguna kendaraan listrik.
Manajer Teknik dan Operasi WIKA Serang, Pudik Prayogi, mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan berbagai fasilitas tambahan di rest area maupun gerbang tol untuk menghadapi lonjakan volume kendaraan selama periode mudik.
“Kami menambahkan SPKLU di rest area Tol Serpan agar pengguna kendaraan listrik bisa lebih nyaman dalam perjalanan. Selain itu, kami juga menyiapkan posko medis, fasilitas pengisian e-toll, ATM, toilet, serta masjid sebagai tempat istirahat bagi para pemudik,” ujar Pudik pada Minggu (23/3/2025).
Peningkatan jumlah kendaraan yang melintas di Tol Serpan diprediksi akan meningkat drastis dibandingkan hari biasa.
Jika biasanya volume kendaraan mencapai sekitar 5.900 kendaraan per hari, maka menjelang mudik jumlahnya diperkirakan melonjak hingga 12.000 kendaraan per hari, atau meningkat sekitar 6-7 persen.
“Total lalu lintas selama periode H-7 hingga H+7 diperkirakan mencapai 100 ribu kendaraan,” tambahnya.
Tak hanya meningkatkan fasilitas di tol, WIKA juga telah berkoordinasi dengan aparat kepolisian dan petugas terkait guna memastikan kelancaran arus mudik.
Sebanyak 117 petugas akan disiagakan dalam tiga shift untuk memberikan layanan optimal bagi pengguna jalan.
“Untuk mendukung kelancaran perjalanan, kami telah menyiapkan 10 unit kendaraan operasional, termasuk mobil ambulans, layanan jalan tol (LJT), derek, dan mobil penyelamat.
Selain itu, kami juga membangun posko mudik di gerbang tol Rangkasbitung serta menyediakan layanan top-up saldo e-toll bagi pemudik yang kehabisan saldo,” jelas Pudik.
Menanggapi keluhan pengendara terkait minimnya penerangan jalan di beberapa titik Tol Serpan, Pudik menegaskan bahwa penerangan jalan umum (PJU) yang dipasang sudah sesuai dengan standar teknis jalan tol luar kota.
“Dari segi regulasi, kami telah memenuhi standar teknis PJU di jalan tol luar kota. PJU yang kami pasang selalu dalam kondisi menyala,” tegasnya.
Dengan berbagai upaya ini, WIKA berharap perjalanan para pemudik di Tol Serpan bisa lebih aman, nyaman, dan lancar selama musim mudik Lebaran tahun ini. (*/Sahrul).