Partai Demokrat Siap Berkoalisi dengan Gerindra

KPU Cilegon Coblos

JAKARTA – Gerindra membuka lebar pintu koalisi dengan Partai Demokrat (PD). Partai Demokrat menyambut tawaran Gerindra.

“Demokrat juga tentu membuka diri untuk koalisi dengan Gerindra. Kita doakan saja komunikasi ini berlanjut dan menjadi sebuah kesepakatan politik,” ujar Kadiv Advokasi dan Bantuan Hukum DPP PD Ferdinand Hutahaean kepada wartawan, Sabtu (19/5/2018).

“Bahwa antara kedua partai ada kesamaan platform membuat kedua partai lebih mudah untuk berkoalisi. Hubungan ketua umumnya juga bagus. Hubungan antarkader juga terjalin baik,” imbuh Ferdinand.

Tawaran kesempatan berkoalisi disampaikan Gerindra ke PD sebagai tindak lanjut dari pertemuan Ketua Kogasma PD Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Sandiaga Uno. Ferdinand menegaskan dua partai tersebut memang sedang menjalin komunikasi politik.

“Tadi malam pertemuan Sandi dengan AHY adalah satu bentuk komunikasinya. Jadi kita doakan saja supaya yang terbaik bagi rakyat muncul dalam Pemilu 2019 nanti,” sebut Ferdinand. (*/Detik)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien