Tes Covid-19 dari UGM Hanya Rp15 Ribu

DPRD Pandeglang Adhyaksa

JAKARTA – Para ahli dari Universitas Gadjah Mada (UGM) tengah mengembangkan alat tes covid-19 bernama GeNose. Menariknya, biaya tes covid-19 dengan alat tersebut diperkirakan jauh lebih murah dibandingkan rapid test dan swab test karena hanya Rp15 ribu per tes.

“Perkiraan biaya per pemeriksaan dengan menghitung, tentunya harus ada operator dan plastiknya sendiri, yang mereka perhitungkan sekitar Rp7.000-Rp8.000 per plastik sekali pakai, itu maka perkiraannya per tes Rp15 ribu,” ujarnya dalam diskusi Kebangkitan Ekonomi Nasional Melalui Inovasi, Pangan, dan Reforma Agraria, Jumat (11/12/2020).

Untuk diketahui, GeNose adalah alat yang mampu mendeteksi dan mendiagnosis infeksi covid-19 pada individu hanya dengan hembusan nafas. Selanjutnya, menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI), Genose bisa menganalisa hembusan nafas yang disimpan pada kantong plastik khusus tersebut.

Loading...

“Menurut kami ini inovasi luar biasa, pertama mereka deteksi virus itu adanya di saluran pernafasan, karena itu penyakit yang menyerang saluran pernafasan dan itu artinya nafas kita mengandung suatu senyawa yang bisa diindikasikan terpapar virus covid-19,” jelasnya.

Sementara itu, untuk satu unit alat GeNose dibanderol harga Rp60 juta. Namun, alat tersebut bisa digunakan untuk 100 ribu pemeriksaan serta masih bisa diperbaiki untuk dipakai ulang. Selain itu, Bambang menegaskan jika akurasi hasil tes GeNose sebesar 90 persen terhadap hasil swab test.

“Waktu pemeriksaan juga relatif cepat saya coba sendiri di bawah 3 menit dan kemudian tingkat akurasinya sejauh ini dalam validasi mereka di beberapa RS mencapai di atas 90 persen. Jadi, 90 persen yang mencoba GeNose itu hasilnya konsisten dengan hasil yang dilakukan dengan swab PCR,” terangnya. (*/CNN)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien