Loading...

Gerindra Pandeglang Turut Hadiri Deklarasi Toni-Pudjiyanto

IP UBP Suralaya HUT Cilegon

PANDEGLANG – Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pandeglang, Sachrudin, mengakui sejauh ini partainya belum menentukan sikap politik untuk perhelatan Pilkada Pandeglang 2020. Meski begitu, Sachrudin kali ini terlihat menghadiri deklarasi koalisi Parpol yang mengusung Toni Mukhson-Pudjiyanto di Kantor DPW PPP Banten.

Sementara diketahui, daerah lainnya di Banten telah memberikan rekomendasi kepada kandidat atau bakal calon. Seperti Kabupaten Serang, Kota Cilegon dan Kota Tangerang Selatan.

“Setidaknya dengan kehadiran kita ada suatu pandangan ke depan, karena masih ada empat partai lagi yang belum menentukan sikap (di Pandeglang),” ujar Sachrudin kepada wartawan usai menghadiri deklarasi koalisi PPP dan PKB untuk Pilkada Pandeglang, di Kantor DPW PPP Banten, Kota Serang, Minggu, (5/7/2020).

Saat ditanya arah dan sikap Gerindra untuk bakal calon Bupati dan Wakil Bupati di Pandeglang, pihaknya belum memberikan keterangan yang utuh.

“Kemungkinan bisa aja, namanya masih ada waktu,” ucapnya.

Termasuk ia belum bisa memberikan kejelasannya atas banyaknya kandidat kepala daerah yang ingin diusung oleh Partai Gerindra, seperti halnya kandidat petahana.

“Kita belum bisa menyimpulkan ke sana,” tutup Sachrudin. (*/JL)

WhatsApp us
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien