Pembangunan Dari DD Tahap II Desa Kubangkondang Banyak Yang Mangkrak

BPRS CM tabungan

PANDEGLANG – Sejumlah pembangunan yang didanai dari Dana Desa (DD) tahap II 2018 di Desa Kubang Kondang, Kecamatan Cisata banyak yang mangkrak, soalnya pembangunan tersebut hingga saat ini belum selesai dan sudah tidak dikerjakan lagi, akibatnya banyak masyarakat yang mengeluh atas tidak diselesaikannya beberapa kegiatan yang dilakukan oleh pihak desa tersebut.

Nana, salah seorang angota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kubangkondang, Kecamatan Cisata mengeluhkan terhadap kegiatan dari Dana Desa (DD) tahap II TA 2018 tak direalisasikan seluruhnya, yakni seperti pengadaan batik kader posyandu, honor kader posyandu, honor guru ngaji, pembangunan drainase serta pembangunan paving block. Bahkan kata dia, ada beberapa kegiatan yang hingga saat ini belum diselesaikan alias mangkrak, oleh sebab itu ia meminta pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) beserta Inspektorat turun langsung ke Desa Kubang Kondang untuk mengevaluasi seluruh kegiatan DD di desa itu.

“Seharusnya jika anggaran itu sudah cair segera realisasika agar masyarakat bisa merasakan hasil kegiatan DD tahap II TA 2018, sehingga warga tidak lagi memiliki pemikiran yang negatif terhadap Kades ,” ungkapnya, Rabu (23/10/18)

Lanjut Nana, DD Tahap II yang sudah cair namun sampai saat ini belum terelisasikan dengan baik, bahkan BPD sudah memeberikan surat teguran keapada Kades agar setiap pembangunan yang didanani dari DD itu segera di selesaikan. Sebab pihaknya sering mendapat teguran dari masyarakat soal belum direalisasinya kegiatan tersebut.

Loading...

“Kami sering ditanya oleh masyarakat terkait pembangunan yang belum dilaksanakan yang bersumber dari DD. Sehingga kami punya beban mora, sementara meskipun kami sudah menegur Kades, namun hingga saat ini tak kunjung direalisasi,” katanya

Hal yang sama diungkapkan seorang warga setempat yang enggan disebutkan namanya, bahwa pembangunan yang bersumber dari DD belum terealisasi 100 persen. Adapun untuk pembangunan drainase di Kampung Cikananga tidak diselesaikan alias mangkrak.

“Seharusnya kami bisa merasakan hasil pembangunan. Soalnya informasi yang kami dapat anggaran DD tahap II sudah dicairkan, namun sampai sekarang belum direalisasikan,” ujarnya

Bahkan lanjut dia, sampai saat ini masyarakat menunggu terealisasi pembangunan dari DD tersebut. Akan tetapi sayangnya walaupum anggaran sudah diturunkan, tetapi pelaksanaannya nol.

“Kami sangat kecewa terhadap kebijakan kepalala desa yang lalau menunda-nuda pembangunan. Lalu dikemanakan anggarannya, apakah digunakan untuk kepentingan pribadi,??,” pungkasnya. (*/Achuy/Riel)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien