Enam Aliansi Masyarakat Dorong Yhannu Setiawan Maju di Pilkada Kota Serang

DPRD Pandeglang Adhyaksa

SERANG – Beberapa aliansi masyarakat sipil yang mengatasnamakan dirinya relawan ‘Kite YS’ (Yhannu Setiawan)  mengambilkan formulir pendaftaran bakal calon walikota dan wakil walikota Serang di penjaringan PAN, Sabtu (27/5/2017) kemarin.

Enam Aliansi tersebut mendesak Yhannu yang juga Komisioner Komisi Informasi (KI) Pusat agar maju pada perhelatan Pilkada Kota Serang 2018. Para relawan menganggap Yhannu mampu membawa Ibukota Banten ini menjadi lebih baik.

“Kami sengaja datang ke DPD PAN untuk meminta Yhannu maju sebagai calon Walikota Serang,” ujar Arfan Hamdani, Koordinator Relawan Kite YS.

Keenam aliansi yang mendesak Yahannu, yaitu Jaringan Kemandirian Nasional Kota Serang, Kaukus Muda Tionghoa Kota Serang, Serikat Pemuda Indonesia Kota Serang, Jaringan Mahasiswa Kota Serang, Lingkar Study Banten dan Serikat Pemuda Desa untuk Demokrasi (SPDD).

Menurutnya, masalah kemiskinan, pendidikan, dan infrastruktur masih menjadi persoalan klasik.

Loading...

“Latar belakang pak Yhannu sebagai akademisi saya kira akan cukup mampu membenahi persoalan mendasar ini,” katanya.

Usai mengambil formulir, mereka langsung bertandang ke kediaman Yhannu Setyawan di Komplek Saptamarga, Kelurahan Unyur, Kota Serang.

Yhannu menyambut baik kedatangan relawan Kite YS.

“Tentu ini hal yang baik. Karena bagaimanapun juga pembangunan itu butuh partisipasi masyarakat,” tegasnya.

Lanjut Yhannu, apa yang yang menjadi aspirasi masyarakat harus diterima dengan baik.

“Keputusan ini tentu bukan perkara kecil. Saya butuh pertimbangan yang matang. Termasuk restu dari keluarga dan orang tua saya,” pungkasnya. (*)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien