SERANG – Bakal calon Bupati (Bacabup) Serang Najib Hamas mengaku tengah membangun komunikasi dengan enam partai politik (Parpol) untuk maju di Pemilihan Bupati Serang 2024. Politisi PKS ini juga menegaskan akan mengikuti kontestasi politik.
Enam Parpol itu kata Najib adalah PKS, PAN, Gerindra, NasDem, PSI, dan PPP. “Komunikasi sudah dilakukan,” katanya kepada wartawan di Serang, pada Selasa, (16/7/2024).
Najib Hamas menyebut, sejauh ini fokusnya adalah ingin membentuk poros koalisi untuk Kabupaten Serang maju.
Mantan Anggota DPRD Banten ini mengatakan, niatannya maju di Pilkada 2024 tak lain ingin membangun Kabupaten Serang.
Menurutnya, ada layanan dasar di Kabupaten Serang yang belum maksimal diberikan kepada masyarakat.
“Ada layanan dasar yang belum maksimal. Niatnya bersama membangun Kabupaten Serang,” katanya.
Kabar yang beredar, Najib Hamas akan maju di Pilkada Kabupaten Serang bersama Istri Politikus PAN Yandri Susanto, Ratu Rachmatu Zakiyah. (*/Faqih)