BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Qurban 1 Ekor Sapi Kepada Kesultanan Banten

SERANG – Jelang perayaan Idul Adha dan sebagai upaya membangun kesadaran sosial serta tanggungjawab terhadap lingkungan, BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Banten menyalurkan bantuan qurban satu ekor sapi ke DKM Mesjid Agung Banten Lama, Jumat (9/8/2019).

Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Banten, Eko Nugriyanto menyampaikan, bahwa penyerahan qurban satu ekor sapi yang dilakukan pihaknya merupakan bagian dari agenda sosial dan keagamaan dari BPJS Ketenagakerjaan.

“Kami manajemen BPJS Ketenagakerjaan menyerahkan sapi ke Kesultanan Banten, merupakan bagian rencana untuk berqurban,” ucapnya.

Eko menuturkan bahwa untuk perayaan Idul Adha 1440 Hijriah kali ini, BPJS Ketenagakerjaan akan memberikan qurban sekitar 60 ekor sapi yang tersebar di seluruh Indonesia, dan 5 ekor sapi untuk di wilayah Banten.

“Lebih dari 60 sapi yang kita sebarkan ke seluruh wilayah Indonesia, di Banten ada 5 sapi yang kita bagikan,” ungkapnya.

Ia berharap, BPJS Ketenagakerjaan bisa rutin berqurban di setiap tahun sebagai bentuk program tanggungjawab sosial yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Dan kita berharap setiap tahun BPJS bisa melaksanakan qurban, yang lebih baik dirasakan masyarakat Indonesia,” ujarnya.

Bukan hanya itu, sebagai bentuk membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya jaminan sosial ketenagakerjaan, Eko pun meminta kepada pihak Kesultanan Banten untuk ikut mensukseskan program BPJS Ketenagakerjaan dengan mendaftarkan para pekerjanya dalam BPJS Ketenagakerjaan.

“Kita juga berharap kepada seluruh pengurus yang kerja di Kesultanan Banten bisa terlindungi oleh BPJS Ketenagakerjaan,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Pemangku Adat Kesultanan Banten, Tb Ahmad Abbas Wase, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pihak BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Banten atas penyerahan qurbannya. Ia pun mengatakan bahwa kedepan pihaknya akan coba mendaftarakan para pekerja di Kesultanan Banten dalam jaminan sosial ketenagakerjaan.

“InsyaAllah akan kita daftarkan pekerja di Kesultanan di BPJS Ketenagakerjaan,” singkatnya. (*/Qih)

Honda