Gegara Hujan Lebat, Pohon di Lingkungan Kantor Diskoperindag Kabupaten Serang Roboh

SERANG – Hujan deras disertai angin kencang yang melanda beberapa wilayah di Provinsi Banten pada Kamis, (15/4/2021) kemarin menyebabkan beberapa pohon tumbang, salah satunya pohon besar di samping kantor Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kabupaten Serang sekitar pukul 14.00 WIB. Selain itu, kantor Diskoperindag pun terendam banjir hingga 30 sentimeter.

“Kena angin kencang, di sekitar sini nggaada kendaraan (mengenai) tembok (pembatas) saja,” ujar Plt Kepala Diskoperindag, Prauri, Jum’at (16/4/2021).

Ia mengatakan, kantornya rutin menjadi langganan banjir setiap hujan turun. Hal itu menyebabkan berbagai fasilitas atau sarana dan prasarana di gedung pelayanan masyarakat tersebut.

“Roboh sekitar jam 14.00 WIB kemarin pas hujan disertai angin kencang. Air dari belakang masuk ke ruangan sekitar setinggi 30 sentimeter,” katanya.

Ia menjelaskan, pihaknya sudah menghubungi pihak Badan Penanggulangan Bencana Derah (BPBD) dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk menangani pohon tumbang tersebut. Ia mengaku bahwa banjir tersebut sudah biasa terjadi, namun pihaknya tidak bisa melakukan rehabilitasi gedung.

Lantik dprd

“Kalau direhab mungkin gak bisa karena plangnya milik provinsi,” tuturnya.

Prauri menuturkan para pegawai di kantornya itu sudah memahami kondisi jika hujan turun, sehingga sudah menyelamatkan terlebih dahulu berkas-berkas penting agar tidak terendam banjir.

“Masuk ke ruangan, lebih dari sebetis,” katanya.

Ia mengatakan, sudah pasti ketika hujan datang, semua ruangan tergenang banjir. Sehingga setiap hujan semua bersiap mengamankan berkas.

“Kita antisipasi kalau berkas di bawah pakai plastik,” tukasnya. (*/Roel)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien