KKSS Kota Serang Diharapkan Ikut Andil Membangun Banten

Lazisku

SERANG – BPD Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Serang menggelar buka bersama dengan dihadiri para pengurus, dewan penasehat dan pembina, di Sari Kuring Ciracas Kota Serang, pada Minggu, (31/3/2024) kemarin.

Setidaknya ada 70 orang yang hadir dalam kegiatan tersebut. Di KKSS Kota Serang terdapat profesi yang berberda-beda. Ada PNS, TNI/Polri, hingga pegawai swasta.

Ketua Panitia Bukber BPD KKSS Kota Serang,  Ismail mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada yang hadir dalam kesempatan tersebut.

Sementara itu, Ketua BPD KKSS Kota Serang Agustan dalam keterangannya, mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Kami dari pengurus mengharapkan kepada seluruh warga KKSS di Kota Serang agar selalu menjalankan kearifan lokal tanah bugis yang kita miliki dijadikan tuntutan pemersatu dalam masyarakat bugis “Rebba sipatokkong/saling menegakkan, mali siparappe/bila hanyut saling mendamparkan, malilu sipakainge/saling mengingatkan,” ujarnya

Dewan Pembina BPD KKSS H. Syamsudin dalam sambutannya mengharapkan, agar menjaga rasa persatuan dan kesatuan, serts diharapkan ikut andil dalam pembangunan Provinsi Banten, khususnya Kota Serang selaku Ibu Kota Provinsi.

“Dari Sulsel banyak pemikir-pemikir dari rantau Sulsel, beberapa bergelar Profesor dan Doktor menjadi profesi sebagai dosen, dan pejabat, mari saling support untuk kemajuan organisasi dan menjaga silaturrahmi, semoga kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan dengan lebih meriah lagi,” harapnya. (*/Faqih)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien