Sumbang Keluarga Almarhumah Yuli, Abdul Latif: Bentuk Kepedulian Sesama

Hut bhayangkara

SERANG– Bakal Calon Bupati Serang Abdul Latif bersama dengan Dewan Kepemudaan Nasional (DKN) Banten, memberikan bantuan kepada Suami dari Almarhumah Yuli Nur Amelia yang sempat viral lantaran sempat mengaku tidak makan selama dua hari. Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian antar sesama, yang berupa Bahan pokok dan uang permodalan.

“Bantuan ini sebagai bentuk Kepedulian sesama terhadap masyarakat,” kata Abdul Latif di Kelurahan Lontar Baru, Kecamatan Serang. Senin, (27/4/2020).

Ia mengaku, bahwa bantuan ini sebagai langkah awal dirinya akan terus memantau keluarga Almarhumah Ibu Yuli agar tetap hidup mandiri.

Loading...

“Kita akan pantau terus, agar kehidupan keluarga Almarhumah Ibu Yuli bisa mandiri. Terutama anak anak nya masih kecil kecil,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Wakil Ketua DKN Banten Ochi Karisma menambahkan, bahwa pihaknya menyampaikan amanah dari donasi yang menggalang beberapa hari kemarin dari Masyarakat.

“Kami berharap kejadian ini tidak terjadi lagi, terutama di daerah Banten. Dan semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk keluarga Almarhumah Ibu Yuli,” tukasnya. (*/YS)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien