Walikota Serang Launching Pasar Kepandean

SERANG – Pemerintah Kota Serang menggelar launching pedagang kreatif di Kepandean, Kota Serang. Hal ini dilakukan untuk memberitahu masyarakat bahwa Kepandean telah resmi menjadi pasar yang diisi oleh para pedagang dari Stadion Maulana Yusuf, Sabtu (09/03/2019).

Walikota Serang, Syafrudin mengatakan, dengan kegiatan tersebut diharapkan masyarakat dapat mengetahui bahwa para pedagang kaki lima eks Stadion sudah resmi dipindahkan ke Kepandean.

“Tujuan kegiatan supaya masyarakat mengetahui bahwa PKL dari wilayah stadion sudah dipindahkan ke wilayah Kepandean,” katanya.

Lebih lanjut Ia menjelaskan, walaupun kondisi pasar Kepandean masih dalam proses pengerjaan, namun menurutnya tempat baru di Kepandean ini akan lebih dibuat nyaman dari pada di Stadion Maulana Yusuf.

“Pemindahan PKL adalah bentuk komitmen pemerintah untuk memajukan Kota Serang, dan akan membuat Kota Serang lebih baik. Meski masih banyak kekurangan, tapi nanti akan kami bangun kios-kios dan perataan jalannya sampai dengan target tahun 2020 itu sudah selesai pembangunannya,” jelasnya.

Wilayah Kepandean memang disediakan khusus untuk pedagang dari Stadion.

“Kepandean khusus untuk PKL dari stadion bukan dari tempat lain, dan kalau ada dari tempat lain tetap kita prioritaskan dari stadion dulu,” cetusnya.

Ia juga menegaskan bahwa tidak ada pungutan biaya apapun karena Pemerintah Kota Serang sudah mengizinkan tempat ini untuk dijadiakan pasar Kepandean.

“Kami berharap pada malam ini kepandean tetap diramaikan. kami pemerintah kota mengizinkan dan tidak memungut biaya apapun kecuali retribusi sah dan kebersihan,” tandasnya. (*/Adv)

Honda