Pemuda Pancasila PAC Grogol Cilegon Galakkan Penghijauan di Perbukitan Gerem

CILEGON – Jajaran Pengurus dan Anggota Ormas Pemuda Pancasila (PP) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Grogol, melaksanakan kegiatan gotong-royong penanaman pohon dalam rangka penghijauan lingkungan di kawasan Perbukitan Gerem, Minggu (2/2/2020).

Para aktivis pemuda tersebut berusaha untuk mengembalikan kelestarian lingkungan di wilayah industri, agar terhindar dari hal-hal yang tidak baik.

“Sudah semestinya manusia menjaga kelestarian lingkungannya, guna memastikan upaya dan inovasi harus dilakukan manusia seperti penghijauan dengan menanam kembali bibit-bibit dan pepohonan di lingkungan sekitar,” kata Ketua PAC PP Grogol, Sarwani Tarmizi, kepada Fakta Banten usai acara.

Pihaknya juga menjelaskan, pentingnya melakukan penanaman pohon untuk menjaga keseimbangan alam. Dal itu perlu dilakukan oleh manusia yang ditugaskan sebagai khalifah di muka bumi.

“Hal ini perlu dilakukan, sebagaimana yang dilakukan rekan-rekan PAC PP Grogol bersama anggota dan simpatisan peduli lingkungan setempat. Kami bersama-sama melakukan penghijauan di Lingkungan Gunung Gerem, Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol,” jelasnya.

Pengurus PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Grogol, Kota Cilegon, usai melakukan penanaman pohon di Perbukitan Gerem, Minggu (2/2/2020) / Dok

Selain itu, Sarwani juga berharap dan mengajak semua pihak agar peduli dan menjaga lingkungan dari kerusakan, karena dengan rusaknya alam bisa berdampak bencana pada manusia.

“Penghijauan ini adalah wujud nyata kepedulian kami bersama terhadap lingkungan. Penghijauan dinilai penting dilakukan untuk menciptakan keseimbangan alam, apalagi musim kemarau sebelumnya cukup panjang,” tegasnya.

Adapun dalam kegiatan tersebut, PAC PP Grogol menanam berbagai jenis pohon, diantaranya Pohon Sengon dan Trembesi. Dimana pihaknya berharap pohon-pohon tersebut bisa tumbuh berkembang dan memberikan manfaat bagi lingkungan sekitar. (*/Ilung)

Honda