Bandara Soetta Jadi Gerbang Jakarta, Warga Banten Ini Unggah Video Kecewa

TANGERANG – Husen Saidan, salah seorang aktivis LSM dan juga pengusaha muda di Kota Cilegon ini menyayangkan sebuah tayangan di big screen yang ada di Bandara Soekarno Hatta, yang menayangkan video welcome to Jakarta.

Menurut Husen, Bandara Soekarno Hatta adalah bagian dari Provinsi Banten yang seharusnya juga bisa mempromosikan dan membranding potensi Banten secara utuh.

“Ini terjadi di Bandara Soekarno Hatta, welcome to Jakarta, kenapa tidak welcome to Banten padahal Bandara Soekarno Hatta bagian daripada Banten,” ujar Husen dalam video 2 menit yang ia unggah 8 Februari 2018 lalu.

Husen juga menyayangkan atas adanya hal tersebut, menurutnya harus ada evaluasi dari Pemprov Banten.

“Kami sangat menyayangkan sekali, mohon klarifikasi pak gubernur, di daerah-daerah lain di Bali misalnya itu welcome to Bali, di Bandara Soekarno Hatta tidak membanggakan daerahnya sendiri,” kecam Husen.

Husen mendesak kepada Gubernur Banten agar mampu mengangkat harga diri Banten dan kedaulatan daerah di Bandara Soetta ini.

“Ini mohon jadi satu masukan untuk evaluasi pak gubernur, agar nama Banten bisa dikenal di seluruh penjuru Indonesia dan dunia,” tegas Ketua LSM Gapura Banten ini. (*/Yosep)

Honda