Berikan Beasiswa Kepada 10 Mahasiswa Untirta, PT Pelindo Diapresiasi Walikota Cilegon

BPRS CM tabungan

CILEGON – Penandatanganan MoU dan PKS Universitas Sultan Ageng Tirtayasa dan PT Pelindo (Persero) Regional 2 Banten serta Pemberian Beasiswa Pelindo Scholarship Sinergi Kemitraan Kerja Sama Pentahelix Pelatihan, Pembinaan, dan Sertifikasi UKM Kota Cilegon dihadiri oleh Walikota Cilegon, Helldy Agustian yang berlokasi di gedung Center of Excellent (CoE) Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Cilegon, Kamis (04/08/2022).

Dalam sambutannya Helldy menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Pelindo yang telah memberikan beasiswa kepada 10 mahasiswa di Untirta.

“Saya sangat berterimakasih dan mengapresiasi Pelindo yang telah membantu Cilegon dalam membangun SDM yang siap bersaing dengan memberikan beasiswa kepada mahasiswa Untirta,” ucapnya.

Helldy mengatakan bahwa Cilegon merupakan kota yang makmur, kota kecil yang memiliki industri yang sangat banyak.

Loading...

“Cilegon ini merupakan kota kecil, namun memiliki industri yang sangat banyak, tapi yang buat saya sedih, jumlah penganggurannya juga gal bisa dibilang sedikit, semoga dengan adanya beasiswa yang dicanangkan Pelindo dan juga Kota Cilegon, dapat menghasilkan SDM yang mampu bersaing sehingga nantinya dapat menekan angka pengangguran,” ungkapnya.

Helldy berharap kepada UMKM agar dapat lebih berkembang dengan diadakannya pelatihan, pembinaan, serta sertifikasi UKM di Kota Cilegon. Helldy mengatakan bahwa nanti pada bulan Oktober, akan diresmikan pabrik sampah di Cilegon yang nantinya akan dipertontonkan pada G20.

“Nanti dalam acara tersebut akan dihadiri sangat banyak orang, banyak presiden yang akan datang, hotel-hotel penuh. Nah disitulah UMKM akan ramai juga nantinya, yang diharapkan dapat meningkatkan pendapatan para pelaku UMKM ini,” lanjutnya.

Selain itu, akan diadakan juga Cilegon Night Market yang akan hadir setiap malam sabtu dan malam minggu untuk membantu penjualan UMKM di Kota Cilegon.

“Cilegon sedang menyiapkan Cilegon Night Market setiap malam sabtu dan malam minggu, Pemerintah Kota Cilegon juga telah menyediakan dana sebesar Rp50 hingga Rp500 juta dan gedung di Lingkar Selatan dalam meningkatkan UMKM di Kota Cilegon. Dana dan gedung tersebut gratis diberikan kepada semua pemilik UMKM di Kota Cilegon,” pungkasnya. (*/Red)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien