Camat Cilegon Apresiasi Kehadiran Lembaga Graha Sedekah Indonesia
CILEGON – Camat Cilegon, Maman Herman menghadiri Lembaga Graha Sedekah Indonesia yang baru saja berdiri pada tanggal 19 Agustus 2023, di Jalan Kedung Kemiri 1, No. 102, Lingkungan Kavling Blok F, RT 01 RW 07, Kelurahan Ciwaduk, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon, Banten, pada Sabtu (26/8/2023).
Dalam kunjungannya, Maman Herman mengapresiasi Lembaga Graha Sedekah Indonesia yang didirikan oleh Yayasan Adz-Dzikra Ketileng Kota Cilegon. Menurutnya, dengan adanya lembaga sosial dan kemanusiaan itu, dapat menjadi tonggak persatuan dan kolaborasi dengan pemerintah kecamatan dalam membantuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat sekitar. Terutama kepedulian untuk anak yatim, dhuafa, para lansia dan orang yang membutuhkan.
“Peduli dengan anak yatim, dhuafa, dan orang-orang yang membutuhkan merupakan kewajiban kita sebagai seorang muslim. Baik itu pemerintah, ataupun pihak swasta, harus bersama-sama berkolaborasi, apalagi bagi seseorang yang berkelimpahan harta. Kita salah jika ada di sekitar kita tetangga atau saudara kita yang kelaparan,” kata Maman Herman pada Sabtu (26/8/2023).
Ia berterima kasih kepada Lembaga Graha Sedekah Indonesia yang baru saja didirikan, dan Maman berharap dengan adanya lembaga tersebut, dapat membantu program pemerintah dalam proses pembangunan dan penuntasan kemiskinan sehingga terwujudnya masyarakat yang sejahtera tanpa adanya kesenjangan sosial yang berarti.
“Saya berterima kasih kepada Yayasan Adz-Dzikra yang sudah membangun lembaga Amil Zakat yang khusus menangani ZIS (Zakat Infaq dan Shodaqoh) serta bergandengan tangan dengan kami selaku pemerintah guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera di wilayah kita di sekitar kita,” ucapnya.
Ia juga berharap, agar kolaborasi program bisa dilakukan dan terus dilakukan secara berkelanjutan.
“Nanti dari pemerintah kecamatan juga akan membantu, dan berkolaborasi, baik dengan Graha Sedekah Indonesia, para DKM Masjid, nanti saya kumpulkan dan kita bersama-sama membangun Kecamatan Cilegon menjadi kecamatan yang merata, dalam artian tidak ada kesenjangan di warganya. Jika itu dapat terjadi, maka kita dapat mewujudkan masyarakat yang sejahtera. Dan saya menyambut lembaga zakat ini dengan baik. Ingat, bahwa zakat itu adalah amanah sehingga kita harus mendistribusikannya dengan benar dan mengelolanya dengan benar pula,” pungkasnya. (*/Hery)