H-6 Lebaran, Truk Pasir Overload Masih Bebas Beroperasi di Jalur Mudik Cilegon

BPRS CM tabungan

 

CILEGON – Pemerintah mengatur pembatasan operasional angkutan lebaran bagi jenis angkutan barang non sembako dan BBM. Mereka dilarang melintas di jalur mudik mulai tanggal 17 April 2023 atau pada H-5 Lebaran.

Sedangkan, untuk di jalur mudik di Cilegon menuju Pulau Sumatera melalui Pelabuhan Merak dan Pelabuhan Ciwandan atau Pelindo, Pemerintah Kota Cilegon menetapkan pembatasan bagi truk atau kendaraan berat non sembako seperti truk-truk pasir pada H-10 Lebaran.

Namun ternyata, pantauan wartawan Fakta Banten hingga H-6 atau pada tanggal 15 April 2023, masih banyak truk-truk pasir yang melintas di Jalan Lingkar Selatan (JLS) Cilegon atau jalur mudik menuju Pelabuhan Ciwandan atau Pelindo.

Bukan hanya itu, truk pasir tersebut juga terlihat melanggar ketentuan ODOL atau over dimensi over load. Sayangnya, tidak ada upaya penindakan dari aparat kepolisian dan juga Dinas Perhubungan (Dishub).

Seperti salah satu truk pasir bermuatan melebihi kapasitas, terlihat tengah berhenti di pinggir JLS sebelum tanjakan Lebak Denok Cilegon dan sedang mengeringkan pasir basah.

Loading...

Saat dikonfirmasi, sopir truk dengan nomor polisi E 9441 YP itu berasal dari PCI Cilegon dan mengaku hendak menuju Jakarta pada malam hari.

Ia juga mengatakan tidak ada razia atau pun penyetopan dari aparat keamanan dan pemerintah setempat.

“Tidak ada razia dan masih boleh lewat, tapi kurang tau juga sih, soalnya saya jalannya malam,” kata sopir truk saat diwawancarai, Jumat (14/4/2023) sore.

Selain itu, ia menambahkan bahwa pada lebaran kali ini, untuk angkutan pasir menuju Jakarta akan dihentikan pada tanggal 16 April atau H-5 lebaran 2023.

“Kalau jalan, dapat informasi sih tanggal 16 April katanya baru dihentikan gak boleh lewat,” pungkasnya.

Saat ini, truk-truk barang dan juga truk pasir overload masih terpantau berlalu-lalang. Pemerintah menetapkan, untuk truk barang pada tanggal 15 April 2023, tidak boleh menuju sumatera via Pelabuhan Merak, dan harus melewati Pelabuhan Ciwandan dan Jalan Lingkar Selatan. (*/Hery)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien