Jama’ah Masjid Al-Furqon Palas Cilegon Tasyakuran 5 Kali Khatam Qur’an Selama Ramadhan

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

CILEGON – Remaja Islam Masjid (Risma) dan DKM Jami’ Al-Furqon Palas, Kelurahan Bendungan, Kecamatan Cilegon menggelar Tasyakuran Khotmil Qur’an dengan makan Nasi Samin bersama di Halaman Masjid tersebut, Sabtu (1/6/2019) malam.

Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua dan pengurus DKM Jami, Al Furqon, Ustadz Rosihin, tokoh ulama dan masyarakat serta para remaja yang menyemarakkan setiap malam Ramadhan dengan Mikran (Tadarus Qur’an) di Masjid tersebut.

“Alhamdulillah malam ini kita bersama DKM Tasyakuran Khotmil Qur’an, setelah Mikran sudah khatam 5 kali sampai malam Ke-28 bulan Ramadhan 1440 hijriyah ini,” kata Ketua Risma Jami’ Al-Furqon Palas, Mohammad Gusnaldi, kepada faktabanten.co.id

Pria yang akrab disapa Aldi ini, menjelaskan rangkaian kegiatan tersebut, dimana pihaknya juga berharap tradisi keagamaan di bulan suci Ramadhan ini bisa terus dilestarikan di tahun-tahun berikutnya.

Sebelum makan bareng dengan Nasi Samin yang merupakan peninggalan sejak jaman Kesultanan Banten ini, lebih dulu diisi dengan hadorot yang dipimpin KH Sanjawi, do’a oleh Ustadz Hilmi Mastur dan Khotmil Qur’an oleh Nusrul Pipit.

Advert

KPU Cilegon Coblos

“Ini kegiatan rutin di Masjid kami, mudah-mudahan tahun depan bisa terus dilaksanakan, bahkan bisa lebih banyak lagi khatamnya,” harapnya.

Selain itu, ada juga bentuk apresiasi dari masyarakat dan pengurus DKM untuk para pemuda dan remaja Palas yang ikut partisipasi Mikran di bulan suci tersebut, berupa hadiah sarung untuk lebaran.

Seperti yang diberikan oleh Sekretaris GP Ansor Kota Cilegon, Asep Awaludin, yang memberikan sarung berbagai merk untuk para penggiat mikran.

“Sarung ini sebagai ucapan terimakasih dari kami pengurus GP Ansor, hadiah ini juga bentuk apresiasi kepada para pemuda dan remaja Palas yang Mikran menghidupkan bulan Ramadhan dengan lantunan bacaan Al-Qur’an,” terangnya.

Asep juga berharap hadiah tersebut bisa bermanfaat dan dikenakan pada saat Hari Raya Idul Fitri, serta menyemangati para pemikran untuk terus gemar membaca ayat-ayat suci Al-Qur’an baik di hari-hari di luar bulan Ramadhan hingga bertemu Ramadhan tahun depan.

“Kita berharap sarung ini bisa memotivasi ibadah mereka, baik itu untuk Sholat dan semangat menggemakan kalam Allah, terus belajar dan mengamalkan maknanya,” tandasnya. (*/Ilung)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien