Komite Lotte Chemical Project Bantah Adanya Potensi Konflik Horizontal di Cilegon

 

CILEGON – Pengurus Komite Lotte Project (KLP) menepis berita adanya potensi konflik horizontal yang mungkin bisa terjadi lantaran rencana aksi unjuk rasa dua kubu berlawanan pada Senin (1/8/2022) mendatang.

Demikian Edi Haryadi selaku Ketua Komite Lotte Project mengatakan hal tersebut di depan awak media, Jumat (29/7/2022) di Sekretariat Komite Lotte Project, Cilegon.

“Saya nyatakan tidak benar. Kenapa?, justru kami menilai ada hal-hal di luar sana yang coba membangun provokasi, saya tidak akan mengatakan siapa itu. Provokasi dilakukan di tengah situasi yang menurut kami semua (silahkan kroscek keluar, kondisinya seperti apa) sangat kondusif?,” ujar Edi Haryadi didampingi pengurus KLP.

Menurut Edi, Sejak tanggal 10 Juni 2022, Komite telah bertandatangan antar Komite dengan Main Kontraktor, diketahui oleh owner juga diketahui 3 Kelurahan dengan disaksikan oleh setiap perwakilan Kelurahan.

Kartini dprd serang

Pada intinya, Edi menerangkan bahwa Komite Lotte Project hanya ingin menjembatani antara lingkungan terdampak dengan perusahaan dalam hal ini PT Lotte Chemical Indonesia sesuai dengan UU yang berlaku.

Kemudian, Komite 3 wilayah juga tidak menutup diri dan tidak primordial untuk membangun harmonisasi dan komunikasi dengan pihak manapun, baik pemerintah, aparatur penegak hukum dan seluruh elemen masyarakat dalam rangka mengoptimalkan kesempatan di wilayah proyek agar dapat bermanfaat di wilayah terdampak khususnya di wilayah Kota Cilegon dan pada umumnya secara ekonomi sosial budaya serta lainnya.

“Saya tegaskan bahwa terkait pemberitaan adanya potensi konflik horizontal adalah tidak ada,” tegas Edi.

Terkait dengan kebutuhan tenaga kerja selama proyek berjalan diprediksi akan membutuhkan sekitar 6.000 orang. Sehingga jika jumlah sebanyak itu maka secara otomatis akan terjadi pengakomodiran tenaga kerja, namun tentu kebutuhan itu berjalan secara bertahap sesuai kebutuhan.

Disisi lain, Humas PT Lotte Chemical Indonesia Nurman belum memberikan tanggapan terkait adanya berita potensi konflik horizontal lantaran rencana aksi unjuk rasa secara berhadap-hadapan antara Aliansi BOOM dan Komite Lotte Project yang sama-sama akan menurunkan jumlah aksi massa yang besar. (*/Wan)

Polda