Mahasiswa Al-Khairiyah Antusias Ikuti Pelatihan Mubaligh

BPRS CM tabungan

 

CILEGON – Kajian Rutin setiap hari Kamis di Majelis Ilmu Al-Khairiyah kembali digelar. Kali ini kajian bertemakan Pelatihan mubaligh Al Khairiyah yang dipandu langsung oleh Ustdz Muhammad Syukron, Anggota Mubaligh Al-Khairiyah, Kamis, (7/12/2023).

Acara yang dihadiri oleh sejumlah mahasiswa dan civitas Al-Khairiyah yang berharap mendapatkan wawasan dan pengetahuan baru terkait Mubaligh.

Pelatihan ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya untuk memberdayakan skill dakwah yang dimiliki oleh para mahasiswa dan dosen.

Ustadz Muhammad Syukron, yang memiliki pengalaman luas dalam bidang Dakwah, memberikan materi yang meliputi strategi berdakwah, etika berdakwah, dan prinsip-prinsip dakwah yang berkelanjutan.

Loading...

Dalam sambutannya, Ustadz Muhammad Syukron menekankan pentingnya peningkatan kapasitas berdakwah dalam menghadapi dinamika dakwah yang terus berkembang.

“Dakwah bukan hanya diatas mimbar atau podium tapi dakwah kembali ke diri kita bagaimana kita mengajak ke saudara kita amar ma’ruf nahi munkar,” ucap Ustadz Muhammad Syukron.

Peserta pelatihan antusias mengikuti setiap sesi, dan beberapa di antaranya berbagi pengalaman serta mengajukan pertanyaan terkait kendala yang mereka hadapi dalam menjalankan dakwah.

Diskusi interaktif ini menjadi momen penting untuk saling bertukar informasi dan pengalaman antar para pelaku dakwah.

Sebagai penutup acara, Ustadz Muhammad Syukron berharap agar peserta dapat mengimplementasikan pengetahuan yang didapat dalam ilmu berdakwah mereka.

“Kami berharap pelatihan ini dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan berdakwah, sehingga ekosistem Mubaligh Muda di Kota Cilegon semakin berkembang,” ujarnya. (*/Hery)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien