Muscab, Gapensi Diharapkan Terus Tingkatkan Profesionalitas
CILEGON – Badan Pimpinan Cabang (BPC) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional (Gapensi) Kota Cilegon, menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) VI di Hotel the Royal Krakatau Cilegon, Selasa (18/12). Muscab kali ini mengusung tema mempererat hubungan organisasi antara gapensi, pemerintah dan industri, guna menyongsong pembangunan daerah.
Kegiatan yang dibuka oleh sekretaris Daerah Kota Cilegon Sari Suryati tersebut dihadiri ketua DPRD Kota Cilegon, Fakih Usman, ketua Kadin Kota Cilegon Sahruji, ketua Badan Pimpinan Daerah (BPD) Gapensi Provinsi Banten TB Lulu Kaking, ketua BPC Gapensi Kota Cilegon Epy Saefullah, serta para pelaksana konstruksi.
Sekretaris Daerah Kota Cilegon, Sari Suryati dalam sambutannya mengatakan, Gapensi merupakan mitra pemerintah dalam mewujudkan kemajuan pembangunan di bidang usaha jasa kontruksi untuk membangun kepercayaan profesional, dedikasi dan loyalitas.
“Gapensi merupakan mitra kerja bersama Pemerintah Kota Cilegon dalam upaya jasa kontruksi untuk membangun kepercayaan dedikasi dan loyalitas dalam bidang yang digelutinya, oleh karena itu usaha ini perlu sikap profesionalitas agar memperoleh keberhasilan kepada setiap pelaku usaha konstruksi di Kota Cilegon,” ujarnya.
Lebih lanjut, Sari juga menambahkan agar Gapensi Kota Cilegon lebih menguatkan peran dan fungsi organisasi dalam mewujudkan perusahaan jasa konstruksi yang berkualitas.
“Saya ingin agar Gapensi Kota Cilegon mampu menciptakan iklim usaha kontruksi yang baik dan sehat, serta memprioritaskan kepentingan pembangunan di Kota Cilegon agar berpegang teguh pada aturan yang ada,” tuturnya.
Sari juga berharap dengan adanya Muscab ini dapat memberikan semangat kepada seluruh anggota Gapensi untuk bekerja lebih baik agar dapat menunjang pembangunan yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Cilegon.
“Saya mengharapkan supaya Muscab ini dapat memberikan semangat pada seluruh anggota Gapensi Kota Cilegon agar organisasi ini menjadi wadah yang bermanfaat bagi kemajuan di bidang jasa konstruksi wilayah Kota Cilegon,” harapnya.
Sementara itu, ketua Gapensi Kota Cilegon Epy Saefullah dalam sambutannya mengungkapkan agar di kepengurusan baru senantiasa menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintahan dan industri dalam melaksanakan pembangunan yang ada di Kota Cilegon.
“Perlu kita ketahui bersama banyak investasi yang masuk di Kota Cilegon, kami mohon kepada pemerintah Kota Cilegon untuk bisa memediasi pengusaha dengan pelaku industri sehingga investasi yang masuk punya dampak dan implikasi yang baik untuk kesejahteraan masyarakat Kota Cilegon termasuk di dalamnya pengusaha Cilegon di bidang jasa kontruksi,” ucapnya. (*/Red)