PT Dover Chemical Cilegon Ingkar Janji, Warga Sekitar Ancam Demo

DPRD Cilegon Idul Adha

CILEGON – Forum Komunikasi Pemuda Gerem (FKPG) Kota Cilegon menilai PT Dover Chemical hingga kini ingkar janji terkait sejumlah kesepakatan yang dibuat bersama dengan warga yang terdampak akan keberadaan pabrik tersebut.

Dari 10 kesepakatan yang dibuat bersama dengan warga saat mediasi di DPRD Cilegon beberapa waktu lalu, hingga kini hanya satu poin yang baru direalisasi selebihnya hanya umbar janji, yakni pengadaan mobil ambulance untuk warga.

Ketua Forum Komunikasi Pemuda Gerem (FKPG) Erlan mengatakan, warga yang terdampak akan pembangunan dua plan pabrik PT Dover Chemical, kini menagih janji pihak manajemen.

DPRD Pandeglang Kurban

“Dalam hal ini Dhover telah melanggar kesepakatan yang ditanda tangani bersama untuk merealisasikan tuntutan warga Gerem,” kata Erlan, Minggu (21/5/2017).

Lebih lanjut dikatakannya, dalam waktu dekat ini Forum Komunikasi Pemuda Gerem (FKPG) berencana akan menggelar aksi unjuk rasa untuk menagih janji yang pernah disepakati pihak manajemen PT Dover Chemical.

Gerindra Banten Idul Adha
Kpu

“Pokoknya dalam waktu dekat kami pemuda yang tergabung di FKPG akan menggelar demo ke Dover Chemical,” terangnya.

Masih kata Erlan, di plan B Dover Chemical, pintu gerbang keluar masuk itu menghadap ke Pintu Keluar Tol Cikuasa, padahal itu termasuk zona hijau jadi jelas PT Dover telah melakukan pelanggaran.

“Pintu gerbang keluar masuk itu zona jalur hijau, kok bisa Dover melakukan itu. Zona jalur hijau untuk kegiatan keluar masuk,” singgung Erlan.

Sementata itu, Humas PT Dover Chemical, Dade, saat coba dihubungi wartawan Fakta Banten via telepon gengamnya. Panggilan sebanyak 2 kali selalu dialihkkan. (*)

Penulis: Adam RT.

Golkar Banten Idul Adha
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien