Bahas Raperda Keuangan, Andra Ajak Dosen dan Mahasiswa Beri Masukan

BPRS CM tabungan

SERANG – Ketua DPRD Banten, Andra Soni kembali menggelar kegiatan sosialiasi Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Banten dan wawasan kebangsaan bersama civitas akademika Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Banten, Kota Serang, Rabu (21/4/2021).

Pada kesempatan itu, Andra dan Kabag Humas Sekretariat DPRD Banten, Toton Suriawinata menyampaikan pembahasan tentang Raperda Pengelolaan Keuangan Daerah.

Politisi Partai Gerindra ini mengajak para dosen dan mahasiswa STIE Banten untuk sama-sama memberikan masukan atas Raperda Pengelolaan Keuangan Daerah yang sedang dalam pembahasan di Pansus tersebut.

“Perlu sama-sama dicermati oleh civitas akademik. Semoga dapat menghasilkan saran dan penguatan masukan,” ujar Andra.

Loading...

Kabag Humas Sekretariat DPRD Banten, Toton Suriawinata mengatakan, sosialisasi Raperda ini membuka peluang para dosen dan mahasiswa untuk bertemu langsung dengan pimpinan dan anggota DPRD, dalam memberikan masukan sekaligus menyampaikan aspirasi.

Menurutnya, pengelolaan keuangan daerah sendiri merupakan serangkaian kegiatan yang diawali dengan perencanaan, penganggaran, pelaksanaan dan pelaporan.

Ia menyebut, Raperda ini sangat penting dipelajari, terlebih Raperda pengelolaan keuangan nantinya akan berguna untuk penyelenggaraan pemerintah daerah.

Di tempat yang sama, Ketua STIE Banten, Anis Fuad Salam menuturkan, kegiatan sosialisasi Raperda ini merupakan bentuk keterbukaan informasi tentang keuangan di Provinsi Banten. Untuk itu, ia meminta kepada dosen dan mahasiswanya agar dapat memberikan masukan dan saran.

“Temen-temen mahasiswa temen-temen dosen tolong dikritisi, mudah mudahan dapat memberikan manfaat, demi untuk pembangunan dan pengembangan Provinsi Banten yang kita cintai ini,” katanya. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien