Disuntik Pertama, Nakes di Banten Akui Ragukan Vaksin Covid-19

DPRD Cilegon Idul Adha

SERANG – Vaksinasi Covid-19 tahap pertama di Banten akan berlangsung pekan depan, tepatnya 14 Januari 2020. Rencananya, vaksinasi dilakukan dengan sasaran pertama tenaga kesehatan (Nakes).

Kendati demikian, kedatangan vaksin itu justru masih diragukan oleh sebagian Nakes.

“Ragu-ragu, takut Ini mah jadi kelinci percobaan. Harusnya mah jangan nakes dulu. Nanti kalau nakes ada apa-apa siapa yang mau jadi garda terdepan,” ujar salah seorang nakes di salah satu rumah sakit rujukan Covid-19 di Kota Serang yang enggan disebutkan namanya saat dihubungi wartawan, Rabu (6/1/2021).

DPRD Pandeglang Kurban

Nakes itu menyebut, keraguannya berangkat akibat belum mendapat sosialisasi pelaksanaan vaksinasi dari pemerintah daerah.

Kpu

Dirinya mengakui, meski masih ragukan vaksin, namanya tetap didaftarkan sebagai nakes yang akan menerima vaksin mulai 14 Januari.

Gerindra Banten Idul Adha

“Yang jadi Tim Penanganan Covid-19 sudah otomatis didaftarkan,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy mengatakan, di Banten tak ada Nakes yang menolak untuk divaksin. Diketahui, Banten telah menerima 14.560 vial vaksin pada Minggu (3/1/2021) kemarin.

Kemudian ada sekitar 40.000 dari 41.000 nakes telah mengisi data riwayat kesehatan sebagai pengajuan penerima vaksin.

Dari yang sudah mendaftar, 4.000 diantaranya kemungkinan tak bakal divaksin lantaran memiliki penyakit penyerta atau komorbid mulai dari jantung, darah tinggi hingga gagal ginjal. (*/Faqih)

Golkar Banten Idul Adha
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien